Balikpapan

Capaian Vaksinasi Booster Masih Rendah, Syaiful: Banyak Warga Termakan Hoax

Kaltim Today
15 Februari 2022 21:24
Capaian Vaksinasi Booster Masih Rendah, Syaiful: Banyak Warga Termakan Hoax

Kaltimtoday.co, Balikpapan - Capaian vaksinasi booster atau dosis ketiga di Balikpapan baru mencapai sekitar 7 persen. Hal tersebut disampaikan oleh Asisten I Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan Syaiful Bahri saat memberikan sambutan di sela-sela peluncuran Hari Pemungutan Suara Serentak 2024 di Kantor KPU Balikpapan. 

“Vaksin pertama sudah di atas 114 persen dan vaksin kedua sudah hampir 100 persen. Data untuk saat ini vaksin booster itu baru sekitar 7 persenan,” ujarnya, melansir dari Suara.com --Jaringan Kaltimtoday.co, Selasa (15/2/2022).

Syaiful mengungkapkan, rendahnya capaian vaksinasi booster tersebut karena banyak warga termakan hoax yang banyak beredar di media sosial. Sehingga, vaksinasi booster lambat tercapai. 

“Berarti masih banyak warga kita yang belum vaksin ketiga,” ucap mantan Kepala Kesbangpol itu.

Menurutnya, warga banyak yang tidak ikut vaksin dosis ketiga karena percaya berita hoax soal ketika menerima vaksin booster akan mengalami demam 3-4 hari. Akibat berita hoax tersebut, banyak yang takut untuk booster.

 

 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Kaltim Today (@kaltimtoday.co)

“Berita-berita yang berseliwiran, kalau ditanya kenapa tidak mau ikut vaksin ketiga, katanya dampaknya luar biasa sampai 3-4 hari demam. Jadi, berita-berita yang hoax itu malah yang dipercaya masyarakat,” jelasnya.

Dia mengakui, dia sudah divaksin dosis tiga dan tidak ada demam setelah divaksin. Dia hanya merasakan, pegal sehabis disuntik dan tidak lama akan kembali normal.

“Padahal itu tidak benar. Saya setelah vaksin, tidak ada demam, malah yang saya rasakan cuma pegal saja sehabis disuntik,” ujarnya.

Oleh sebab itu, Syaiful mengimbau kepada warga agar mengikuti vaksinasi dosis ketiga. Baik di sentra vaksinasi seperti di Gedung BSSC Dome ataupun di pusat pelayanan kesehatan puskesmas.

“Nah mudah-mudahan di kesempatan yang berbahagia ini, kita dapat terus mengajak saudara-saudara kita untuk terus melaksanakan aktivitas sambil mengikuti program pemerintah melalui vaksin,baik yang terpusat (Dome) atau di puskesmas,” pungkasnya.

[RWT | SR]

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Berita Lainnya