Samarinda

DLH Samarinda Programkan Kunjungan Bersih-Bersih dan Tata Taman Fasum

Kaltim Today
21 Oktober 2020 19:36
DLH Samarinda Programkan Kunjungan Bersih-Bersih dan Tata Taman Fasum
Para pegawai Dinas Lingkungan Hidup Samarinda saat melakukan kunjungan dan bersih-bersih fasilitas umum, salah satunya di TPA Bukit  Pinang. (Halimah/Kaltimtoday.co)

Kaltimtoday.co, Samarinda - Di masa pandemi saat ini terutama bagi pekerja kantor dinas yang sebagian melakukan Work From Home (WFH) tidak membuat Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Samarinda berpangku tangan terhadap lingkungan.

Salah satunya, dengan memprogramkan adanya kunjungan untuk bersih-bersih dan menata taman di lokasi fasilitas umum Pemerintah (Pemkot) Samarinda.

Kegiatan ini tidak hanya bagi para pasukan kuning saja, tetapi bagi seluruh pejabat struktural di lingkungan DLH Samarinda sendiri.

"Di masa WFH ini, DLH buat jadwal kunjungan untuk bersih-bersih dan menata taman dilokasi fasilitas umum pemerintah kota. Untuk awal kita lakukan di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Bukit Pinang," kata Kepala DLH Samarinda, Nurrahmani.

Dia menyebutkan, rencananya, kegiatan ini diadakan setiap Jumat oleh seluruh pejabat struktural, pengawas di bidang pengelolaan sampah dan pengawas bidang tata lingkungan. Semua akan bersama-sama bergerak dan terjun langsung ke lapangan.

"Kegiatan ini tidak hanya bermanfaat bagi lingkugan saja, tetapi juga bagi kami. Kami juga melakukan olahraga bersama dan mandi sinar matahari yang sangat bermanfaat untuk menangkal virus-virus di massa pandemi saat ini," lanjutnya.

Dia pun mengajak seluruh warga Samarinda agar selalu hidup bersih dan selalu menjaga kebersihan lingkungan dimanapun berada.

"Taman kota dan fasilitas umum lainnya harus menjadi milik bersama dan terjaga dengan baik. Kepedulian akan lingkungan menjadi tanggung jawab bersama. Misal, membiasakan diri buang sampah pada tempatnyat untuk menjalani kebiasaan hidup sehat. Selain itu, juga dapat menjaga lingkungan agar tetap bersih dan nyaman," tuturnya.

[HLM | NON | ADV DLH SAMARINDA]



Berita Lainnya