Gaya Hidup

Fakta Aplikasi MyHeritage yang Dapat Ubah Foto Diam Menjadi Bergerak

Kaltim Today
08 Maret 2021 10:25
Fakta Aplikasi MyHeritage yang Dapat Ubah Foto Diam Menjadi Bergerak

Baru-baru ini media sosial dihebohkan dengan aplikasi edit foto yang dapat membuat foto diam menjadi bergerak, seolah orang yang ada di dalam foto menjadi hidup.

Aplikasi tersebut diketahui bernama MyHeritage yang menggunakan teknologi Deep Nostalgia. Cara kerjanya pun sederhana, cukup menggunggah foto lama yang diinginkan ke dalam aplikasi dan foto yang anda unggah bisa dibuat bergerak, seperti menengok, tersenyum, dan mengedipkan mata.

Berikut adalah fakta terkait MyHeritage:

1. Berasal dari Israel

MyHeritage adalah sebuah platform silsilah daring dengan produk-produk dan jasa-jasa web, peranti bergerak dan perangkat lunak yang mula-mula dikembangkan dan dipopulerkan oleh perusahaan Israel MyHeritage pada 2003.

2. Menggunakan Teknologi Kecerdasan Buatan (AI)

Dilansir dari Newsweek, teknologi Deep Nostalgia dalam MyHeritage menggunakan teknik kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI). AI adalah simulasi dari kecerdasan yang dimiliki oleh manusia yang dimodelkan di dalam mesin dan diprogram agar bisa berpikir seperti halnya manusia.

3. Bisa Menggerakkan Foto Apapun

Selain menggerakkan foto manusia, aplikasi ini juga bisa digunakan untuk mengedit foto apapun asal memiliki bentuk wajah termasuk lukisan dan patung.

Selama ini, teknologi deepfake sering digunakan untuk membuat wajah palsu dari dua orang yang berbeda dalam sebuah video dengan mulus.

4. Sudah Diunduh Lebih dari 10 Juta Pengguna

Seiring dengan popularitasnya, Deep Nostalgia menjadi aplikasi gratis yang paling banyak diunduh melalui App Store dan Play Store.

Sejak peluncurannya pada 25 Februari 2021 lalu, Deep Nostalgia telah digunakan untuk 'menggerakan' lebih dari 10 juta wajah, hanya dalam waktu dua pekan.

5. Cara Penggunaannya

Cara menggunakan MyHeritage pun cukup mudah. Ikuti saja langkah-langkah berikut:

[RWT]



Berita Lainnya