Samarinda

Gelar Diskusi Daring tentang "Energy Conservation", SD Kristen Cita Hati Dapat Apresiasi

Kaltim Today
28 April 2021 15:04
Gelar Diskusi Daring tentang "Energy Conservation", SD Kristen Cita Hati Dapat Apresiasi
Kegiatan Diskusi Daring Energy Conservation SMP Kristen Cipta Hati. (Foto : Istimewa)

Kaltimtoday.co, Samarinda - Kepala Bidang (Kabid) Pembangunan SD dan SMP Dinas Pendidikan (Disdik) Samarinda, Barlin H Kesuma menyampaikan, program Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda terkait "Energy Conservation Policies and Programs" di hadapan siswa-siswi SD Kristen Cita Hati.

Dalam kesempatan ini, Balin juga mengapresiasi SD Kristen Cita Hati yang menggelar kegiatan diskusi tersebut melalui media daring zoom virtual meeting.

"Dalam kegiatan virtual zoom energy conservation saya menggantikan Wali Kota Samarinda Andi Harun. Di situ selama beberapa menit kita menyampaikan program Andi Harun terkait konservasi penggunaan energi di Samarinda," terang Balin pada Rabu (28/4/2021).

"Jadi siswanya itu hadir melalui zoom. Waktunya tepat dan disiplin, anak-anak juga memakai baju seragam. Kemudian juga ada videonya di youtube," imbuh Barlin seraya mengapresiasi.

Menurutnya, SD Kristen Cita Hati bisa menunjukan salah satu model pembelajaran yang baik, terlebih pembelajaran secara daring di masa pandemi Covid-19.

"Saya berharap itu bisa menjadi model untuk sekolah lain karena banyak sekolah lain yang hanya memberikan tugas-tugas saja," harapnya.

Dengan kata lain, SD Kristen Cita Hati diapresiasi karena memiliki infrastruktur penunjang Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) yang baik. Sehingga besar harapan Barlin agar sekolah-sekolah lainnya dapat mempelajari kegiatan diskusi melalui virtual zoom tersebut.

"Kebetulan ini kan sekolah swasta yang baik sehingga bisa men-support infrastrukturnya. Mungkin perlu dipelajari sekolah-sekolah swasta yang lain karena bagus sekali modelnya. Jadi mereka memang punya kelebihan karena sarana dan pra sarananya sudah baik," pungkasnya.

[REF | RWT | ADV DISDIK SAMARINDA]


Related Posts


Berita Lainnya