Bontang

Komisi II DPRD Bontang Harapkan Wali Kota Terpilih Ciptakan "Gula" bagi Calon Investor

Kaltim Today
05 April 2021 13:44
Komisi II DPRD Bontang Harapkan Wali Kota Terpilih Ciptakan "Gula" bagi Calon Investor
Foto: IST.

Kaltimtoday.co, Bontang - Komisi II DPRD Bontang berharap investasi di Bontang semakin meningat, sehingga terjadi peningkatan perekonomian dengan masuknya para investor.

Komisi II DPRD Bontang pun berharap, Wali Kota terpilih yang akan dilantik 26 April 2021 mendatang bisa menciptakan "gula" agar "semut" berdatangan ke Bontang.

"Ada gula ada semut, ibarat kata dimana ada gula, di situ semut akan berdatangan," kata Anggota Komisi II DPRD Bontang, Sutarmin.

Politisi Partai Gerindra itu menjelaskan, pemerintah harus bisa menciptkan "gula" agar investor yang diibaratkan sebagai semut mau berinvestasi di Bontang.

Da juga menilai, Bontang berpotensi besar mendapatkan banyak investor. Sehingga hal-hal yang dapat mendatangkan investor harus disiapkan.

"Salah satunya kemudahan perizinan, ketersediaan lahan yang sesuai dengan peruntukkannya dan tertera dalam RTRW," bebernya.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Kaltim Today (@kaltimtoday.co)

Namun, dia menegaskan, pemerintah dalam hal ini harus bisa tegas terhadap calon investor. Dimana soal RTRW memang harus sesuai dan tak ada intervensi.

Ditambahkan Ketua Komisi II DPRD Bontang, Rustam mengatakan, jumlah pengangguran di Bontang cukup tinggi. Jadi bagaimana sikap Wali Kota terpilih bisa melakukan percepatan ekonomi, kestabilan ekonomi dan mempermudah investasi.

"Ya harapan kami Wali Kota terpilih bisa menarik investor masuk Bontang. Saya juga belum lihat RPJMD nya seperti apa. Tapi harapan kami di tengah pandemi Covid-19, ekonomi kota bisa terus membaik," ungkapnya.

Menurutnya, Pandemi Covid-19 ini tak lagi menjadi hambatan dalam berinvestasi. Mengingat semua pelaku usaha harus mulai bangkit di tengah Pandemi.

"Saya pikir enggak (tak pengaruh, Red) karena Corona sudah ulang tahun, dan saatnya pemulihan ekonomi,"pungkasnya.

[RIR | NON | ADV DPRD BONTANG]


Related Posts


Berita Lainnya