Kukar

Reses di Desa Karya Jaya, Fachruddin Tampung Aspirasi Drainase

Kaltim Today
31 Agustus 2022 19:08
Reses di Desa Karya Jaya, Fachruddin Tampung Aspirasi Drainase

Kaltimtoday.co, Tenggarong — Anggota dewan daerah pemilihan (Dapil IV), Fachruddin melakukan reses di Desa Karya Jaya Kecamatan Samboja pada, Senin (29/8/2022).

Masa reses ini ia lakukan dalam rangka mendekatkan dengan kontituennya untuk bersilahturahmi sambil bercengkrama. Sekaligus menyerap aspirasi masyarakat secara langsung. Politisi Fraksi PAN ini, mendapat beberapa usulan masyarakat, diantaranya terkait drainase.

Permasalahan yang dihadapi masyarakat ketika intensitas curah hujan tinggi hingga beberapa jam lamanya. Mengakibatkan sejumlah wilayah terendam banjir, salah satunya akibat kurang maksimalnya aliran irigasi. Sehingga diperlukan pembangunan drainase untuk aliran air dan normalisasi drainase ataupun sungai.

Keinginan ini, telah disampaikan warga sejak beberapa tahun lalu. Fachruddin mengerti kondisi yang dialami masyarakat, setiap tahun anggaran selalu diperjuangkan melalui pokok pikiran.

"Alhamdulillah, dengan adanya program di tahun sebelumnya, sudah mulai berkurang banjirnya. Khususnya di Sungai Seluang dan Sungai Merdeka," kata Acong sapaan Fachruddin saat dihubungi Kaltimtoday.co pada Rabu (31/8/2022).

Selain itu, banyak hal yang disampaikan masyarakat berkaitan dengan pendidikan, rumah ibadah, pertanian dan sosial. Kemudian, pengadaan mesin jahit dalam rangka memajukan sektor UMKM. Serta bantuan kendaraan roda tiga untuk mengangkut dan membuang sampah.

Dia menjelaskan, aspirasi yang disampaikan pada masa reses II DPRD Kukar tahun 2022. Akan ditampung dan diperjuangkan dalam pembahasan rencana APBD sehingga bisa segera terealisasi.

"Semua aspirasi ini akan diakomodir dan ditampung di tahun berikutnya," tutupnya.

[SUP | NON | ADV DPRD KUKAR]

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

 

 



Berita Lainnya