Samarinda

Rutin Lakukan Pendampingan, Pendiri Bank Ramli Pinang Lestari Ini Apresiasi DLH

Kaltim Today
11 Desember 2019 16:33
Rutin Lakukan Pendampingan, Pendiri Bank Ramli Pinang Lestari Ini Apresiasi DLH
Ist.

Kaltimtoday.co, Samarinda - Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Samarinda terus lakukan pendampingan kepada Bank Ramah Lingkungan (Ramli) yang tersebar di berbagai kecamatan.

Ketua RT 01 setempat, Sumadi B Jamil menuturkan, DLH Samarinda secara berkala melakukan pendampingan di Bank Ramli Pinang Lestari, Samarinda Seberang.

"Alhamdulillah pendampingan dari DLH Samarinda cukup bagus yang secara berkala datang memberikan pembekalan kepada pengurus," ujarnya.

Pendiri sekaligus penasehat Bank Ramli Pinang Lestari itu menambahkan, DLH Samarinda juga memberikan bantuan berupa mesin kompos.

Mesin tersebut akan digunakan untuk mengolah sampah basah atau sampah kering menjadi kompos/pupuk.

"Untuk sampah basah yang bersumber dari sisa-sisa sampah basah rumah tangga sudah diolah menjadi pupuk kompos bahkan juga dijual meski masih terbatas untuk warga perumahan Bukit Pinang Bahari, Gunung Panjang," kata Sumadi.

Dia menambahkan, Bank Ramli Pinang Lestari juga kerap dapat pelatihan lainnya seperti pengolahan sampah kering berupa plastikb yang dibuat jadi ecobric.

"Juga pengolahan daunan sebagai sumber obat herbal dari Politeknik Pertanian Samarinda melalui program pengabdian masyarakat," tambahnya.

Sumadi berharap, dengan kehadiran Bank Ramli, kesadaran pentingnya menjaga lingkungan kian meningkat, khususnya di lingkungan, Gunung Panjang.

[BID | RWT | ADV]



Berita Lainnya