Samarinda

Selain Serap Aspirasi, Reses yang Digelar Syamsudin Juga Sebagai Ajang Silaturahmi dengan Warga

Kaltim Today
20 November 2020 06:30
Selain Serap Aspirasi, Reses yang Digelar Syamsudin Juga Sebagai Ajang Silaturahmi dengan Warga
Anggota DPRD Samarinda, Syamsudin menggelar reses di dapil 5.

Kaltimtoday.co, Samarinda - Di masa reses sidang ke III ini, para anggota DPRD Samarinda akan berkunjung dan berkesempatan mengumpulkan masyarakat untuk menyerap informasi dan aspirasi warga yang diwakilinya.

Hal ini pun turut dilakukan oleh Syamsuddin. Dalam dialog dua arah bersama warga di dapil 5, dia mengungkapkan bahwa kegiatan reses ini, keluhan dan usulan warga tidak jauh berbeda dengan kelurahan lainnya.

"Ada beberapa lokasi yang telah saya datangi, setiap usulan mirip-mirip saja, soal pembangunan infrastruktur," ujar Syamsuddin, Kamis (19/11/2020).

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Kaltim Today (@kaltimtoday.co)

Anggota Komisi III DPRD Samarinda tersebut menyebutkan, kembali melakukan reses di RT 14 pada Rabu (18/112020) malam, tepatnya di Kelurahan Sungai Pinang Dalam. Warga mengeluhkan berbagai kerusakan jalan dan meminta untuk dilakukan perbaikan drainase.

Politisi dari fraksi PKB ini mengungkap, selain untuk menyerap aspirasi, reses ini juga digelar untuk silaturahmi dan membangun kepercayaan konstituen.

"Akan dibahas di masing-masing fraksi, lalu disampaikan kepada badan anggaran melalui rapat paripurna," sebut Syamsuddin

[SDH | RWT | ADV DPRD]


Related Posts


Berita Lainnya