Kaltim

Status Ruas Jalan Kubar-Mahulu Belum Jelas, Pemprov Kaltim Didorong Minta Bantuan ke Pusat

Kaltim Today
01 Februari 2023 18:39
Status Ruas Jalan Kubar-Mahulu Belum Jelas, Pemprov Kaltim Didorong Minta Bantuan ke Pusat
Ketua Komisi III DPRD Kaltim, Veridiana Huraq Wang. (Yasmin/Kaltimtoday.co)

Kaltimtoday.co, Samarinda - Di Kaltim, masih ada sejumlah jalan yang tak punya status. Salah satunya jalan yang menghubungkan antara Kubar dan Mahulu. DPRD Kaltim meminta agar Pemkab Mahulu dan Pemprov Kaltim bisa meminta bantuan ke pusat.

"Mahulu itu sebenarnya berbatasan dengan kabupaten lain. Salah satunya berbatasan dengan Malinau, Kukar, bahkan dengan kabupaten di Kalteng. Ada kenanya di Sarawak, Malaysia juga," ungkap Ketua Komisi III DPRD Kaltim, Veridiana Huraq Wang.

Oleh sebab itu, menurut Veridiana, jalan tersebut bukan semata-mata jalan kabupaten. Namun jika dipertimbangkan dari sisi letak, jalan tersebut justru termasuk jalan arteri nasional.

"Kami berharap, istilahnya keroyokan ya. Baik dari kabupaten, provinsi, hingga pusat. Tentu kami harapkan dari pusat, karena dana yang besar kan ada di sana," lanjutnya.

Sekitar 260 kilometer jalan antara Kubar-Mahulu, dibutuhkan dana sekitar Rp 5 triliun demi menjadikannya sebagai jalan mantap. Dana rersebut, ujar Veridiana, tidak mungkin digelontorkan dalam 1 kali anggaran. Pasti dilakukan bertahap.

"Harapannya, Pemkab Mahulu dan Pemprov Kaltim bisa sama-sama ke pusat agar pusat mau membantu. Ini kan masuknya ranah nasional," tegasnya.

Kondisi jalan paling parah terletak dari Ujoh Bilang-Long Pahangai. Sedangkan dari Long Pahangai-Long Apari, sekitar 15 kilometer sudah diaspal.

"Memang yang parah sekali itu di Ujoh Bilang ke Long Pahangai," tandasnya.

[YMD | RWT]

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram “Kaltimtoday.co”, caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Berita Lainnya