Bontang

DPM-PTSP Bontang Siap Layani Perizinan UKM dengan Sistem Jemput Bola

Kaltim Today
25 Februari 2020 22:15
DPM-PTSP Bontang Siap Layani Perizinan UKM dengan Sistem Jemput Bola

Kaltimtoday.co, Bontang – Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) Bontang siap layani perizinan UMKM dengan sistem jemput bola. Hal itu, sesuai dengan arahan Presiden Joko Widodo saat membuka secara resmi Rakornas Investasi 2020 di Jakarta belum lama ini.

Kepala DPM-PTSP Bontang Puguh Hardjanto mengatakan, untuk Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) pihaknya akan mencoba untuk jemput bola.

“Sebenarnya sudah ada program kami Goes to Market, tapi kami akan coba mapping ke setiap kelurahan agar seluruh pengusaha UMKM kami permudah akses perizinannya,” jelas Puguh.

Sehingga, tim perizinan dari DPM-PTSP Bontang akan mendatangi para pelaku usaha mikro, kecil dan menengah yang tersebar di Bontang. Nantinya, lanjut Puguh, pihaknya akan berkolaborasi dengan Lurah, Camat, serta Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, dan Perdagangan (Diskop-UKMP) Bontang untuk jemput bola ke lapangan.

“Ini memudahkan akses perizinan. Kalau para pelaku usaha kecil memiliki izin, maka akan memudahkan mereka untuk mengakses permodalan,” ungkapnya.

Mantan Kabid Penanaman Modal itu berharap, pelaksanaan jemput bola dapat terlaksana dengan baik. Sehingga semua pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah di Bontang sudah memiliki izin yang berdampak pada terfasilitasinya calon investor masuk Bontang.

“Semoga dapat meningkatkan realisasi investasi yang berdampak pada pertumbuhan ekonomi lokal di daerah,” ujarnya.

Dari gebrakan ini, Puguh juga berharap, dukungan masyarakat supaya investor bisa nyaman masuk Bontang.

“Harapan kami masyarakat lebih bisa mendukung investor,” pungkasnya.

[RIR | RWT | ADV]



Berita Lainnya