Headline

Balikpapan Mulai Uji Covid-19 Menggunakan Tes Cepat Molekuler

Kaltim Today
12 Mei 2020 19:01
Balikpapan Mulai Uji Covid-19 Menggunakan Tes Cepat Molekuler
Rizal Effendi

Kaltimtoday.co, Balikpapan - Kabar baik kembali datang dari Kota Minyak. Mulai hari ini (12/11/2020) RS Kanujoso Djatiwibowo Balikpapan melakukan Tes Cepat Molekuler (TCM). Itu dipastikan setelah Pemkot Balikpapan menerima bantuan dari Kementerian Kesehatan sebanyak 60 cartridge.

Direktur RS Kanujoso Djatiwibowo dr Edy Iskandar mengatakan, penggunaan TCM akan lebih simpel untuk mendiagnosa infeksi Covid-19. Setelah sampel lendir diambil dengan swab lalu dimasukkan cartridge untuk selanjutnya diproses dalam alat TCM.

 

Lihat postingan ini di Instagram

 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Kaltim Today (@kaltimtoday.co) pada

Pemeriksaan lewat TCM tidak menggunakan pereaksi reagen seperti yang dilakukan pada proses melalui Polymerase Chain Reaction (PCR). Akurasi untuk mendiagnosa infeksi Covid-19 pada TCM juga berkisar 95-98 persen atau sama dengan akurasi PCR.

Dengan adanya TCM, maka pemeriksaan status terhadap Pasien Dalam Pengawasan (PDP) dapat selesai dalam sehari. Sebelumnya proses ini bisa menunggu berhari-hari karena sampel harusdikirim ke BBLK Surabaya atau Puslitbangkes Jakarta. Jika status segera didapat, maka penanganan bisa dilakukan dengan cepat.

Tim laboratorium RS Kanujoso Djatiwibowo, dr Ivana SpMK menambahkan, dalam satu kali operasional TCM bisa menampung empat cartridge. Satu cartridge digunakan untuk satu sampel pasien. Mulai besok TCM dan cartridge khusus Covid-19 akan diinstal untuk segera bisa dioperasionalkan.

Selain TCM yang sudah ada, RS Kanujoso Djatiwibowo telah memesan satu alat TCM Genexpert dengan 200 cartridge yang juga akan dioperasionalkan rumah sakit.

3 Laboratorium PCR

Kaltim menjadi salah satu daerah yang dalam waktu dekat bakal mengoperasikan laboratorium pengujian COvid-19.  Setidaknya sudah ada tiga unit alat PCR (Polymerase Chain Reaction) yang disiapkan di Kaltim untuk mempercepat proses swab test Covid-19. Tiga alat itu nantinya akan berada di tiga tempat.

Pertama, PCR itu akan ada di Balikpapan yakni di RS Pertamina Balikpapan dan dua unit di Samarinda, yakni di RSU AW Syahranie Samarinda dan laboratorium kesehatan di kantor Dinas Kesehatan Provinsi Kaltim.

 

Lihat postingan ini di Instagram

 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Kaltim Today (@kaltimtoday.co) pada

"Dua unit alat PCR yang merupakan bantuan dari pemerintah pusat sudah tiba di Kaltim, sementara satu lainya masih dalam perjalanan. Alat ini khusus didatangkan oleh Kaltim untuk membantu pengecekan swab," kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Samarinda, Andi M Ishak, Kamis (7/5/2020).

Selain itu, teranyar, Pemkab Kutai Kartanegara juga berniat untuk membeli alat PCR untuk uji Covid-19. Alat itu rencananya akan ditempatkan di RSUD AM Parikesit, Tenggarong.

Meski sudah memiliki alat PCR untuk pengujian swab Covid-19, hingga saat ini pengujiannya masih terkendala reagen, cartridge, dan izin dari Kemenkes.

[TOS]


Related Posts


Berita Lainnya