Nasional

Besok Tarif Ojol Resmi Naik, Berikut Rincian Harga Terbarunya

Kaltim Today
09 September 2022 10:07
Besok Tarif Ojol Resmi Naik, Berikut Rincian Harga Terbarunya
Ilustrasi ojol. (Foto: Grab)

Kaltimtoday.co - Naiknya tarif BBM bersubsidi turut berdampak pada tarif ojek online (ojol). Pemerintah pun telah mengumumkan bahwa akan menaikkan tarif ojol mulai besok, 10 September 2022. Kenaikan ini terjadi hampir di seluruh zona operasional.

Kenaikan tarif rata-rata untuk batas atas dan batas bawah mengalami peningkatan sekitar 6 persen hingga 13,33 persen, lebih besar dari kenaikan terakhir pada 2020 silam.

Dilansir dari Suara.com, berikut adalah rincian harga ojol terbaru:

Harga Ojol Terbaru Zona III

Cakupan Zona III adalah Kalimantan, Sulawesi, Maluku, Papua dan Nusa Tenggara juga sekitarnya. Berikut detail tarif barunya:

  • Biaya jasa batas bawah dari Rp2.100 per kilometer menjadi Rp2.300 per kilometer
  • Biaya jasa batas atas dari Rp2.600 per kilometer menjadi Rp2.750 per kilometer
  • Rentang biaya jasa minimal yang bisa diberikan sebelumnya Rp7.000 sampai Rp10.000 menjadi Rp9.200 sampai Rp11.000

Harga Ojol Terbaru Zona II

Zona II mencakup wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan juga Bekasi. Berikut detail kenaikannya:

  • Biaya jasa batas bawah dari Rp2.250 per kilometer menjadi Rp2.550 per kilometer
  • Biaya jasa batas atas dari Rp2.650 per kilometer menjadi Rp2.800 per kilometer
  • Rentang biaya jasa minimal yang bisa diberikan sebelumnya Rp9.000 sampai Rp10.500 menjadi Rp10.200 sampai Rp11.200.

Harga Ojol Terbaru Zona I

Cakupan wilayah zona I adalah Sumatera dan Jawa di luar Jabodetabek dan juga pulau Bali. Biaya detail setelah mengalami kenaikan adalah sebagai berikut:

  • Biaya jasa batas bawah dari Rp1.850 per kilometer menjadi Rp2.000 per kilometer
  • Biaya jasa batas atas dari Rp2.250 per kilometer menjadi Rp2.300 per kilometer
  • Rentang biaya jasa minimal yang bisa diberikan sebelumnya Rp7.000 sampai Rp10.000 menjadi Rp8.000 sampai Rp10.000

[RWT | SR]

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Related Posts


Berita Lainnya