Headline

Samarinda Tambah 5 Kasus Baru Covid-19, Berikut Kronologi Perjalanannya!

Kaltim Today
09 Juni 2020 17:31
Samarinda Tambah 5 Kasus Baru Covid-19, Berikut Kronologi Perjalanannya!
Rapid dan swab tes massal dilakukan Dinas Kesehatan Samarinda di Pasar Gedondong.

Kaltimtoday.co, Samarinda - Setelah 5 hari tanpa kasus positif, hari ini, 9 Juni 2020, kasus positif Covid-19 kembali muncul di Samarinda. Meski begitu, kasus baru ini merupakan imported case,  bukan transmisi lokal.

Berikut kronologis 5 pasien terkonfirmasi positif Covid-19 yang semuanya merupakan imported case tersebut.

SMD 52, SMD 53, dan SMD 54. Ketiga orang tersebut adalah staf perusahaan pelayaran.  Memilki riwayat perjalanan pada 2 Juni 2020 dari Makassar, Sulawesi Selatan. Pada 3 Juni 2020 dilakukan screening awal rapid test oleh KKP (Kantor Kesehatan Pelabuhan) Samarinda dengan hasil RDT reaktif. Kemudian dilanjutkan dengan pemeriksaan oleh Dinkes Samarinda  dengan Rapid IFA. Hasilnya positif.

"Pada 4 Juni dilakukan swab dengan hasil positif, sejak 6 Juni 2020 sampai sekarang dirawat di Rumah Sakit Karantina Covid-19 Samarinda. Kondisinya baik dan stabil," ujar Plt Kepala Dinkes Samarinda, Ismed Kusasi.

Adapun, kasus SMD 55 dan SMD 56, kedua merupakan staf perusahaan keagenan pelayaran yang melayani kapal dalam negeri di Makasar dan baru pulang ke Samarinda. Disebutkan Ismed, pada 3 Juni 2020 dilakukan screening awal oleh KKP Samarinda dengan RDT reaktif, yang dilanjutkan dengan pemeriksaan IFA. Hasilnya positif. Pada 4 Juni dilakukan swab dengan hasil positif.

"Kedua orang itu sejak  6 Juni 2020 sampai sekarang ada di RS Karantina Covid-19 Samarinda dan mereka semua dalam keadaan baik dan stabil," jelasnya.

[TOS]


Related Posts


Berita Lainnya