Kutim

Pisah Sambut Kapolres Kutim – Selamat Datang Pejabat Baru, AKBP Indras Diapresiasi

Kaltim Today
27 Oktober 2020 10:25
Pisah Sambut Kapolres Kutim – Selamat Datang Pejabat Baru, AKBP Indras Diapresiasi
AKBP Welly Djatmoko menyerahkan cindera mata kepada AKBP Indras Budi Purnomo, pada acara pisah sambut Kapolres Kutim, diruang Meranti, Bukit Pelangi. (Ramlah/Kaltimtoday.co)

Kaltimtoday.co, Sangatta - Pisah sambut Kepala Kepolisian Resor Kutai Timur (Kapolres Kutim) dari AKBP Indras Budi Purnomo ke AKBP Welly Djatmoko berlangsung hangat, Senin (26/10/2020) malam.

Pjs Bupati Kutim, Muhammad Jauhar Efendi menyebutkan, atas nama Pemkab Kutim dan masyarakat sangat mengapresiasi Indras Budi Purnomo atas kerja keras selama bertugas di Kutim. Dan dapat menjalin komunikasi yang baik dengan Pemerintah maupun masyarakat.

“Selamat jalan dan selamat bertugas ditempat yang baru. Semoga bapak Indras selalu diberikan kesehatan, dimudahkan semua urusan dan tidak kalah penting karir serta prestasi cepat. Kutim selalu terbuka, ketika ingin bersilahturahmi ke Kutim, karena buah tangan bapak cukup banyak. Apalagi dalam penanganan covid-19 di Kutim, Pak Indras sudah menjadi pelopor Kutim Bermasker,” jelas Pjs Bupati Kutim, Muhammad Jauhar Efendi.

Jauhar mewakili pemerintah dan masyarakat Kutim juga mengucapkan selamat datang kepada Kapolres Kutim yang baru, AKBP Welly Djatmoko.

“Inilah Kutim, ada 18 kecamatan. Berbagai macam suku ada di Kutim, serta luasnya hampir sama dengan Provinsi Jawa Barat,” ungkapnya.

Sementara Indras mengatakan dirinya bersama dengan keluarga cukup bangga dan bahagia berada di Kutim. Dikatakan tepat 12 bulan bertugas di Kutim, cukup banyak permasalahan, suka maupun duka.

“Yang paling berkesan karna sekarang ini kita harus bersama-sama melawan yang namanya covid-19, suka tidak suka kita harus terus menerapkan protokol kesehatan dimanapun, dan siap turun mengingatkan penggunaan masker kapanpun,” katanya.

Dia bersyukur semua proses dapat dilalui. Potensi konflik banyak terjadi di Kutim. Namun, dia sangat bangga dan bahagia dengan warga Kutim, sebab setiap penyelesaian konflik bukan ego yang dikedepankan. Tetapi lebih memilih untuk mengedepankan persaudaraan. Hal itulah yang menurutnya sangat luar biasa dari Kutim.

“Pengalaman yang saya tidak dapatkan dimana-mana, ” sebut Indras dihadapan tamu undangan yang hadir.

Sebelumnya, Upacara serah terima jabatan pun telah digelar di Gedung Mahakam Polda Kaltim, Kamis (22/10/2020) yang dipimpin langsung Kapolda Kaltim Irjen Pol Drs Herry Rudolf Nahak M.Si.

Diketahui AKBP Indras Budi Purnomo SIK MH kini ditugaskan sebagai Wakil Direktur Pengamanan Objek Vital (Wadirpamobvit) Polda Kaltim. Sementara jabatan Kapolres Kutim kini beralih ke tangan AKBP Welly Djatmoko SH SIK M.Si.

Dalam suasana cukup haru itu, AKBP Welly menyatakan akan memegang teguh setiap amanah dengan meneruskan kebijakan pejabat lama yang mengacu pada kebijakan Polri dan akan menyelesaikan program pejabat lama yang belum tuntas.

“Saya harus mengetahui karakteristik dan geografis wilayah ini, serta akan menjalin silaturahmi ke kepala daerah, tokoh-tokoh, dan masyarakat agar lebih mengenal situasi daerah,” pungkasnya.

[El | NON]


Related Posts


Berita Lainnya