VIDEO

Abdul Waris Minta Pemkab Berau Tuntaskan Persoalan Air Bersih di Biduk BIduk

Alisa Deliana — Kaltim Today 24 Agustus 2023 14:31

Kaltimtoday.co - Ketua Komisi III DPRD Berau, Abdul Waris mengaku miris melihat saluran air bersih dari Perumda Air Minum Batiwakkal yang belum mengalir maksimal di Kecamatan Biduk Biduk. 

Padahal, pipa air sudah dipasang dari ujung Teluk Sulaiman hingga ujung Tanjung Perepat.

Pipa-pipa tersebut juga sudah diganti sebanyak tiga kali, bahkan pada tahun lalu, pergantian pipa menghabiskan dana hingga Rp 7 miliar.

Ia juga mempertanyakan permasalahan yang dihadapi Perumda Air Minum Batiwakkal yang membuat ribuan masyarakat Biduk Biduk tidak bisa menikmati air minum seperti daerah lain. Dampaknya, masyarakat yang tinggal di daerah pesisir bergantung pada sumur bor

Waris mencurigai pembangunan air selama ini sekadar proyek menghasilkan keuntungan finansial.

Menurutnya jika air tidak mengalir disebabkan oleh persoalan tarif, ia yakin masyarakat sudah mampu membayar, bahkan jika tarif dinaikkan. Apalagi untuk pembangunan dan pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat.

[ADV DPRD BERAU]



Video Lainnya