VIDEO
Berbenah Sambut IKN, DPRD Berau Minta Penataan Permukiman Kumuh Jadi Prioritas
BERAU, Kaltimtoday.co - Mempersiapkan Kabupaten Berau sebagai salah satu penyangga Ibu Kota Negara (IKN) di masa depan, maka DPRD meminta adanya perhatian serius mengenai penanganan permukiman kumuh yang belum tertata dengan baik.
Hal ini menjadi perhatian karena penataan kawasan tersebut untuk memberikan lingkungan yang layak kepada masyarakat. Termasuk agar tidak merusak keestetikaan Berau sebagai Kabupaten yang dikenal dengan keindahan pariwisatanya.
"Penataan perumahan penduduk salah satu aspek penting, apalagi Berau menjadi pintu masuk IKN nantinya. Jadi perlu berbenah diri," ujar Anggota Komisi II DPRD Berau, Elita Herlina, Jumat (31/5/2024).
Penataan tersebut dinilai Elita bisa masuk ke program prioritas, selain agar kawasan yang ditempati masyarakat bisa lebih nyaman dan nyaman dipandang mata, di sisi lain agar apabila aktivitas IKN sudah mulai berjalan maka Berau sudah siap seratus persen.
Ia meyakini penataan permukiman akan memberikan banyak manfaat kepada masyarakat. Baik dari kualitas hidup hingga lingkungan yang sehat bagi warganya.
Oleh sebab itu, ia mengajak seluruh pihak, baik pemerintah, masyarakat, maupun sektor swasta, untuk bersinergi dalam mewujudkan Berau yang lebih maju dan sejahtera.
"Tentu ini perlu kolaborasi semua pihak," tambahnya.
Ditanya mengenai porsi anggaran terkait penanganan permukiman kumuh dalam APBD 2024, Ia belum dapat membeberkan secara detail, sebab diakuinya itu belum ada kepastiannya. Hanya saja ia mendukung upaya Pemkab Berau dalam menata kawasan kumuh.
"Kami sangat mendukung bila pemerintah daerah dapat menganggarkan untuk penataan ulang permukiman kumuh," tandasnya.
[MGN | TOS | ADV DPRD BERAU]