VIDEO

Feri Kombong Dukung Pembangunan Panti Sosial Untuk ODGJ di Berau

Alisa Deliana — Kaltim Today 07 Agustus 2023 11:42

Kaltimtoday.co - Dinas Sosial Kab Berau berupaya menyediakan Kader Rehabilitasi Sosial untuk menangani Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) di Berau.

Rencana ini didukung oleh anggota DPRD Berau, Feri Kombong. Menurutnya, rencana pembangunan Panti Sosial ini memberi harapan baru untuk menyelesaikan permasalahan ODGJ di Berau.

Feri mengatakan akan menggandeng Dinas Sosial Berau untuk mengupayakan pembangunan Panti Sosial di bumi Batiwakkal, dengan mengajukan anggaran di Pemprov Kaltim ataupun Pemerintah Pusat.

Kepala Bidang Rehabilitasi Sosial, Dinsos Berau, Rusli mengatakan kader tersebut dibentuk sebagai aksi perubahan untuk penanganan ODGJ.

Kader perdana saat ini berada di Kampung Pandan Sari  dan akan diawasi oleh para aparatur kampung, tokoh pemuda,  bidang kesehatan kampung dan pihak keluarga dari pihak ODGJ.

[ADV DPRD BERAU]



Video Lainnya