Advertorial
Forum Bank Sampah Kota Samarinda Kerjasama dengan DLH Kaltim Gelar Aksi Pungut dan Pilah Sampah Tepian Mahakam 2023
Kaltimtoday.co, Samarinda - Forum Bank Sampah Kota Samarinda bekerjasama dengan Dinas Lingkungan Hidup Kota Samarinda dan Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Kalimantan Timur menyelenggarakan kegiatan Aksi Pungut dan Pilah Sampah Tepian Mahakam Kota Samarinda 2023 berlokasi di tepian sungai Mahakam tepat berseberangan dengan Islamic Center Samarinda, Minggu 4 Juni 2023.
Sebagai rangkaian peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia tahun 2023, kegiatan ini merupakan kolaborasi dari lima unsur (pentahelix), yaitu pemerintah, dunia usaha, perguruan tinggi, media massa, serta masyarakat melalui komunitas bank sampah maupun komunitas lannya.
Hadir pada kegiatan tersebut Sekretaris Dinas Noor Utami dengan didampingi oleh Kepala Bidang Pengelolaan Sampah dan Limbah B3 Rina Juliati beserta staff, Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Kalimantan Timur menyatakan dukungannya dan partisipasinya pada kegiatan kali ini.
Hal tersebut dinyatakan oleh Noor Utami di sela kegiatan pungut dan pilah sampah yang dilakukannya, dikatakan oleh beliau bahwa kegiatan ini merupakan sarana edukasi yang baik bagi masyarakat, dimana masyarakat diharapkan dapat memahami mengenai pengelolaan sampah di rumah masing-masing, mulai dari mengelola sampah dari sumbernya, memilah sampah, hingga nilai dari sampah tersebut.
Hal senada juga diungkapkan oleh Rina Juiati, dimana kegiatan ini juga diharapkan dapat menjadi sebagai sarana promosi pariwisata yang bersih di Kota Samarinda, yaitu pariwisata dengan pengelolaan sampah yang baik dan benar.
Kegiatan utama pada pelaksanaan aksi kali ini adalah pungut dan pilah sampah yang dilakukan oleh seluruh peserta yang dilaksanakan di sekitaran lokasi hingga Islamic Center. Dimana hal ini sekaligus sebagai kampanye pada masyarakat disekitar lokasi wisata religi tersebut mengenai penting dan bernilainya sampah.
Di akhir kegiatan dilakukan penimbangan atas sampah bernilai yang dikumpulkan oleh para peserta dengan total terkumpul sejumlah 129,7 kg sampah bernilai yang hasil penjualannya akan didonasikan ke yayasan kanker yang ada di Kota Samarinda.
[TOS | ADV DISKOMINFO KALTIM]
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- BPS Beri Penghargaan ke Pemkab PPU atas Keberhasilan Pengelolaan Data Ketahanan Pangan
- Pemerintah Tunda Penyaluran Bansos dari APBD hingga Pilkada 2024 Usai
- Sekda Kukar Minta Kades dan BPD Lakukan Pemutakhiran Data Setiap Tahun
- Diskominfo PPU Dorong Integrasi Data Lewat Platform Penginputan Online
- Pentingnya Data Tepat untuk Kebijakan, Diskominfo PPU Siapkan Evaluasi Rutin