Advertorial
Peningkatan Jalan Antar RT dan Penanganan Banjir Jadi Usulan Prioritas Kelurahan Maluhu di Tahun 2026

Kaltimtoday.co, Tenggarong - Sebanyak 10 program kegiatan prioritas menjadi usulan Kelurahan Maluhu pada Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kecamatan Tenggarong tahun anggaran 2026.
Sepuluh usulan prioritas ini dinilai perlu ditangani secepatnya, karena bersentuhan langsung dengan masyarakat. Di antaranya, peningkatan infrastruktur jalan, akses menuju pemakaman, hingga pembangunan irigasi pertanian dan drainase untuk penanganan banjir.
Lurah Maluhu, Tri Joko Kuncoro menjelaskan, perbaikan jalan yang diusulkan di tahun 2026 mendatang, ialah jalan yang mengalami kerusakan dan akses antar rukun tetangga (RT). Seperti jalan Cisadane yang menghubungkan RT 18 dan 19, jalan Ciliwung akses RT 17 menuju RT 7.
“Kondisi jalannya itu dulu pernah di cor (semenisasi) , karena sudah lama akhirnya ada di beberapa spot rusak jadi pengin saya cor semua lagi,” kata Joko, Sabtu (1/3/2025).
Tak hanya disemenisasi, Joko berniat untuk melakukan pelebaran jalan. Jumlah penduduk di Maluhu yang terus bertambah tiap tahunnya, mengakibatkan pengguna kendaraan bermotor dan mobil juga semakin banyak.
Kemudian, mengusulkan pembangunan irigasi atau drainase untuk menangani banjir di sejumlah wilayah. Menurut Joko, setiap hujan deras yang berlangsung berjam-jam akan menyebabkan permukiman warga tergenang air, akibat parit tak mampu menampung air tersebut.
“Ada juga (usulan) penanganan banjir di RT 1, 2, 9, 22 ,4, dan 5,” ujarnya.
Selain itu, Joko tengah memperjuangkan Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) memiliki gedung sekretariat atau balai pertemuan sendiri. Lokasinya rencanakan ditempatkan di dekat kawasan Embung Maluhu.
Berikutnya, Kelurahan Maluhu mengusulkan rehabilitasi lapangan sepak bola. Lantaran ukuran lapangan belum memenuhi standar.
“Saya penginnya ukurannya standar dan dilengkapi fasilitas tribun serta toilet maupun ruang ganti,” tandasnya.
[RWT | ADV DISKOMINFO KUKAR]
Related Posts
- Tak Ada Wewenang Lebih, Ahli Waris Minta Manajemen RSHD Segera Penuhi Gaji Karyawan yang Belum Dibayar
- Realisasikan Program Pendidikan Gratispol, Gubernur Rudy Mas'ud Tanda Tangani MoU bersama 53 Kampus Negeri dan Swasta se-Kaltim
- Diawali Doa Selamat dan Tempong Tawar, Pembangunan Jembatan Pendamping Resmi Dimulai
- Bersama Sang Istri Mencoblos di TPS 12 Melayu, Dendi Suryadi Mohon Doa Masyarakat Kukar
- Revisi UU Pemilu Ditargetkan Rampung Juli 2026