Otomotif

Sangat Mudah! Ini 5 Cara Aman Menerobos Banjir Pakai Motor Matic

Kaltim Today
08 November 2023 13:48
Sangat Mudah! Ini 5 Cara Aman Menerobos Banjir Pakai Motor Matic
Motor Matic Terobos Genangan Banjir. (ibid.com)

Kaltimtoday.co - Berdasarkan infromasi dari BMKG, Indonesia akan bertemu dengan awal musim penghujan pada Oktober hingga Desember 2023.  Sedangkan, puncak musim penghujan sendiri diperkirakan akan terjadi pada  Januari hingga Februari 2024.

Jika musim penghujan datang, maka yang selalu menjadi permasalahan adalah genangan banjir yang akan menghalangi aktivitas sehari-hari masyarakat.

Menerobos genangan banjir biasanya dilakukan oleh masyarakat Indonesia. Namun ketika menerobos genangan banjir tentunya tidak dilakukan dengan sembarangan, ada beberapa aturan yang harus kamu perhatikan khususnya bagi pengendara kendaraan roda dua jenis matic.

Jika nekat menerobos genangan banjir tanpa perhitungan, maka motor matic kamu dijamin akan mengalami permasalahan. Berikut ini 5 cara aman menerobos genangan banjir pakai motor matic.

1. Perhatikan Batas Air

Batas air tidak boleh melebihi dek kaki ketika sedang melintasi banjir. Karena filter udara berada di ketinggian nyaris sama dengan dek kaki. Jika air banjir melewati banjir dek kaki, maka air banjir bisa merembes masuk ke ruang bakar mesin dan dapat menyebabkan water hammer.

2. Matikan Mesin dan Tutup Lubang Knalpot

Jika tak ada jalan alternatif sehingga kamu harus melalui jalan dengan banjir yang lumayan tinggi. Maka dianjurkan untuk mematikan mesin dan mendorong motor selama melalui area banjir tersebut serta menutup lubang knalpot dengan plastik jika ada. Hal ini bertujuan supaya tidak ada air yang tersedot filter udara. 

3. Cek Busi Motor

Kamu sudah berhasil melalui banjir namun mesin motor jadi sering mati, maka cek kondisi busi motor. Sebisa mungkin busi yang telah terkena air hujan harus di ganti dengan yang baru karena rawan karat.

4. Pastikan Oli Tidak Bercampur dengan Air

Setelah melalui banjir pastikan untuk mengecek oli motor agar tidak bercampur dengan air. Salah satu ciri oli yang sudah bercampur dengan air yaitu terjadi perubahan warna menjadi putih kecoklatan seperti kopi susu. Jika hal ini terjadi, segeralah menggantinya dengan oli baru.

5. Setelah Berhasil Melewati Banjir Cek Rem

Ketika berhasil melewati genangan banjir pastikan untuk mengecek komponen rem pasa kendaraan. Hal ini dilakukan untuk melihat apakah performa rem berkurang karena terendam air sebelumnya.

Pengecekkan ini dilakukan dengan cara injak pedal rem untuk bagian belakang, dan remas tuas rem untuk bagian depan secara perlahan secara berulang, dan sedikit menarik tuas gas agar motor berjalan pelan untuk mengetahui rem sudah berfungsi dengan normal atau belum.

Jika 5 cara di atas kamu aplikasikan, maka kamu akan aman melewati genangan banjir!

[Kontributor: Nur Jayanti | Editor: Diah Putri]


Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Related Posts


Berita Lainnya