Samarinda

Warga Keluhkan Banyak TPSS Ditiadakan, Sutrisno: Harus Didukung untuk Menata Kota Samarinda

Kaltim Today
12 Maret 2021 20:23
Warga Keluhkan Banyak TPSS Ditiadakan, Sutrisno: Harus Didukung untuk Menata Kota Samarinda
Salah satu TPSS yang ditutup berada di Jalan Gerilya, Kelurahan Sungai Pinang Dalam.

Kaltimtoday.co, Samarinda - Salah satu program 100 hari kerja Andi Harun selaku Wali Kota Samarinda adalah memperindah penataan kota dengan memindahkan sejumlah tempat pembuangan sampah sementara (TPSS) di berbagai jalan utama di Samarinda. Hal ini mendapatkan dukungan dari Sutrisno selaku Anggota Komisi III DPRD Samarinda.

Dia mengatakan, meskipun kebijakan yang dilakukan oleh wali kota baru ini dengan memindahkan tempat sampah sementara mendapatkan keluhan dari masyarakat, namun keputusan itu juga merupakan bagian dari penataan atau membersihkan Kota Samarinda.

"Setiap keputusan pemerintah itu tentu tidak menyenangkan semua orang. Tetapi untuk menghindari aroma tidak baik akibat sampah di permukiman warga, sangat tidak elok ketika bertumpuk di jalan-jalan yang ramai. Sebetulnya masyarakat belum siap menerima keputusan itu, nanti juga terbiasa," ungkap Sutrisno.

Anggota Komisi III DPRD Samarinda, Sutrisno.
Anggota Komisi III DPRD Samarinda, Sutrisno.

Politisi dari fraksi PDI Perjuangan ini menyebutkan, keputusan ini merupakan solusi yang berpihak kepada masyarakat untuk memperindah penataan kota, terutama di wilayah pintu masuk Samarinda ditiadakan.

Program ini, menurut Sutrisno suatu terobosan yang harus didukung oleh masyarakat, sementara teknis pembuangan dan pengangkutan telah diatur lebih lanjut oleh Pemkot Samarinda melalui Dinas Lingkungan Hidup.

"Kita sama-sama berharap agar program ini berjalan dengan baik, semua masyarakat pun saling menjaga lingkungan masing-masing. Sehingga Samarinda lebih bersih dan nyaman ke depannya," harap Sutrisno.

[SDH | ADV DPRD SMD]



Berita Lainnya