PPU

AGM Janji Jalan Babulu dan Waru Dibangun Tahun Ini

Kaltim Today
27 Februari 2021 17:57
AGM Janji Jalan Babulu dan Waru Dibangun Tahun Ini
Bupati Penajam Paser Utara (PPU), Abdul Gafur Mas’ud (AGM). (Alif/kaltimtoday.co)

Kaltimtoday.co, Penajam – Masyarakat Kecamatan Babulu dan Waru yang selama ini mendambakan jalan mulus akhirnya mendapat kejelasan, pasalnya pembangunan jalan penghubung antar desa di dua kecamatan itu akan segera dibangun tahun ini. Hal tersebut diutarakan sendiri oleh Bupati Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), Abdul Gafur Mas’ud (AGM).

AGM mengatakan, pada tahun ini pembangunan infrastruktur jalan lebih fokus di Kecamatan Babulu dan Waru. Anggaran pembangunan infrastruktur tidak secara menyeluruh dibagi merata ke empat kecamatan, namun dipergilirkan tiap tahunnya kepada kecamatan yang ada. Hal ini bermaksud agar pembangunan menjadi lebih efektif.

“Tahun ini pembangunan infrastruktur difokuskan ke Waru dan Babulu, jadi tidak global di kecamatan-kecamatan lain, tapi kita fokus Waru dan Babulu,” tegas AGM.

Bupati yang terkenal aktif tampil di media sosial ini juga menuturkan bahwa, pada separuh masa jabatannya sekarang, secara umum sudah ada kemajuan di desa-desa, meskipun belum sepenuhnya target tercapai. Namun, pihaknya akan terus mengupayakan agar pembangunan bisa merata.

“Infrastruktur kita memang belum 100 persen, tapi sudah ada kemajuan di desa-desa. Alhamdulillah ada kemungkinan daripada 50 persen yang dulu itu sudah bisa tercapailah,” jelasnya.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Kaltim Today (@kaltimtoday.co)

Perihal pelelangan proyek, AGM sudah memiliki evaluasi tersendiri dari pengalaman di tahun sebelumnya. Pada tahun-tahun yang lalu proses pelelangan masuk sampai bulan Oktober baru selesai, pada tahun ini pihaknya menarget proses lelang bisa selesai lebih cepat pada April melalui Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE).

“Memang di tahun-tahun yang lalu pelelang itu masuk sampai ada yang bulan 10 baru selesai, ini tidak boleh terjadi lagi. Jadi target dari LPSE atau tempat lelang itu bulan empat harus selesai lelang, kalau tidak itu mungkin menjadi penilaian saya mengenai kinerja dari dinas terkait dan tahapan pelelangannya juga,” terangnya.

Sebagaimana diketahui, PPU memiliki 30 desa yang jika dibandingkan dengan Balikpapan cakupan luas wilayahnya akan lebih besar. Dengan demikian, PPU memerlukan jalan yang lebih panjang, namun nampaknya anggaran masih menjadi kendala hingga saat ini. Untuk Kecamatan Babulu dan Waru sendiri panjang jalan penghubung diperkirakan mencapai 200 kilometer.

[irp posts="28204" name="Mau Bantuan Kuota Internet dari Kemendikbud? Berikut Syarat dan Cara Mendapatkannya"]

“Angaran tak pernah cukup, karena membuat jalan desa itu memakai anggaran tapi dana kita sendiri (APBD PPU 2021) hanya 1,7 triliun yang saya dengar pada tahun ini. Memang tidak bisa memuaskan dari pada desa kita yang cukup besar ini,” lanjutnya.

Dengan fokus pembangunan infrastruktur jalan di Kecamatam Babulu dan Waru pada tahun ini, tentunya tidak serta merta Pemkab PPU mengabaikan pembangunan bagi kecamatan lain. Pada tahun 2019-2020 pembangunan jalan sudah dilaksanakan di Kecamatan Sepaku dan Penajam, sehingga tahun ini lebih kepada pemeliharaan jalan di dua kecamatan itu.

[ALF | RWT | ADV DISKOMINFO PPU]


Related Posts


Berita Lainnya