Gaya Hidup
Bright Vachirawit Batalkan Konser Solo "BRIGHT HOME PARTY" di Jakarta pada 9 November
Kaltimtoday.co - Bright Vachirawit, aktor terkenal asal Thailand, secara resmi mengumumkan pembatalan konser solonya yang bertajuk "BRIGHT HOME PARTY Live in Jakarta". Acara yang semula dijadwalkan berlangsung pada 9 November 2024 ini juga merupakan penampilan solo perdana Bright di Indonesia.
Pembatalan tersebut diumumkan oleh promotor acara, Treehouse Production Indonesia, sekitar satu bulan sebelum konser yang seharusnya digelar di Jakarta Convention Center (JCC). Sebelumnya, acara ini telah mengalami penundaan sebelum akhirnya dibatalkan sepenuhnya.
Awalnya, konser ini dijadwalkan berlangsung pada 14 Juli 2024, namun karena berbagai alasan, promotor menundanya hingga 9 November. Sayangnya, keputusan akhir untuk membatalkan acara tersebut diumumkan secara resmi pada Jumat (11/10/2024).
"Dengan berat hati, kami ingin memberitahukan bahwa Bright's Home Party Live in Jakarta tidak dapat terlaksana seperti yang telah direncanakan," tulis promotor dalam pernyataan resminya di akun Instagram mereka.
Promotor menambahkan bahwa keputusan ini diambil setelah mempertimbangkan berbagai aspek, termasuk demi kepentingan Bright dan para penggemarnya. Meski begitu, detail alasan pembatalan acara tersebut tidak diungkapkan lebih lanjut.
Sebagai bentuk tanggung jawab, promotor memastikan bahwa seluruh penggemar yang telah membeli tiket akan mendapatkan pengembalian dana (refund) penuh. Proses refund ini akan dilakukan dalam tiga hari setelah penggemar melengkapi formulir yang tersedia di akun Instagram promotor.
"Kami meminta maaf dengan tulus karena harus menyampaikan kabar yang mengecewakan ini kepada seluruh penggemar yang telah menantikan Bright's Home Party Live in Jakarta," ujar promotor.
"Kami sangat menghargai pengertian dan dukungan kalian selama ini, dan berharap bisa menghadirkan acara yang lebih spesial di kesempatan mendatang," tambahnya.
Konser BRIGHT HOME PARTY Live in Jakarta sebenarnya diharapkan menjadi kesempatan spesial bagi Bright untuk kembali menyapa para penggemarnya di Indonesia, baik secara solo maupun bersama aktor Thailand lainnya.
Aktor kelahiran 1997 tersebut sebelumnya pernah mengunjungi Indonesia sebagai brand ambassador minuman pada Januari 2023. Ia juga tampil bersama Win Metawin, Dew Jirawat, dan Nani Hirunkit dalam acara fan meeting Shooting Star pada Oktober 2022 sebagai bagian dari pemeran serial F4 Thailand.
[RWT]
Simak berita dan artikel Kaltim Today lainnya di Google News, dan ikuti terus berita terhangat kami via Whatsapp
Related Posts
- Rundown dan Daftar Barang yang Dilarang Saat Konser Sheila On 7 di Samarinda Juli 2024
- Cek Jadwal dan Harga Tiket Konser Sheila On 7 Tambahan di 4 Kota
- Penjualan Tiket Konser Sheila On 7 Samarinda 2024 Dibuka Lagi! Cek Jadwal dan Harga
- Harga Tiket Konser Bruno Mars Jakarta 2024 yang Sudah Kena Pajak
- Bruno Mars Tambah Jadwal Konser di Jakarta Jadi Tiga Hari: Ini Cara Beli Tiketnya!