Samarinda

Bukan Cuma Taman Sejati, Berbagai Fasum jadi ‘Sasaran’ DLH Samarinda

Kaltim Today
22 November 2020 19:25
Bukan Cuma Taman Sejati, Berbagai Fasum jadi ‘Sasaran’ DLH Samarinda
Kepala DLH Samarnida, Nurrahmani. (Ka/Kaltimtoday.co)

Kaltimtoday.co, Samarinda - Beberapa pekan lalu, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Samarinda melakukan kegiatan kerja bakti terhadap Taman Sejati di Jalan MT haryono. Namun, bukan cuma Taman Sejati yang akan menjadi target DLH Samarinda untuk dibersihkan. Kepala DLH Samarinda, Nurrahmani menuturkan, pihaknya berencana untuk menjadwalkan agenda rutin guna membersihkan fasilitas umum (fasum) yang ada di Samarinda.

“Banyak, bukan cuma Taman Sejati. Tempat pembuangan Akhir (TPA) juga akan kami bersihkan. Karena kan termasuk fasilitas umum,” ungkap perempuan yang akrab disapa Yama ini.

Padahal dijelaskan Yama, untuk TPA sendiri sebenarnya sudah memiliki petugas khusus. Namun menurutnya, tak ada salahnya untuk tetap bekerjasama dengan berbagai UPTD yang ada di DLH Samarnda.

“Karena kan masih bagian dari keluarga DLH Samarinda,” imbuhnya.

Yama menegaskan,  konsep membersihkan fasum-fasum yang ada di Samarinda ini memang sudah digagas oleh DLH Samarinda. Dia menambahkan bahwa proses kerja bakti dianggap sebagai salah satu agenda refreshing untuk penyegaran fikiran.

“Jadi tidak melulu dikantor saja, bisa sambil keluar. Melihat-lihat kondisi kota kan, siapa tahu bisa jadi ajang lahirnya ide-ide baru,” tegasnya.

Kerja bakti DLH Samarinda diharapkan bisa melibatkan banyak pihak, minimal dilingkungan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang ada dilingkungan Pemkot Samarinda. Yama meyakini, hal-hal seperti ini akan menjadi contoh yang baik di kalangan masyarakat Samarinda.

[KA | NON | ADV DLH SAMARINDA]

 



Berita Lainnya