Gaya Hidup

Cara Mudah Cek Macet Mudik Lebaran 2022 dengan Aplikasi, Ada yang Bisa Digunakan secara Offline

Kaltim Today
26 April 2022 19:39
Cara Mudah Cek Macet Mudik Lebaran 2022 dengan Aplikasi, Ada yang Bisa Digunakan secara Offline
Ilustrasi macet. (Pixabay)

Kaltimtoday.co - Sudah menjadi tradisi menjelang lebaran idulfitri, masyarakat akan melakukan mudik untuk merayakan "hari kemenangan" bersama keluarga tercinta. Beberapa orang akan mudik lebih awal dari yang lainnya agar tidak terjebak macet.

Nah, untuk mengecek macet mudik lebaran pada tahun 2022 dengan mudah, kamu bisa menggunakan beberapa aplikasi. Berikut daftarnya:

1. Google Maps

Pengguna Android dapat mengecek macet mudik lebaran 2022 dengan membuka aplikasi Google Maps.

Tidak hanya peta dan rute jalan, Google Maps juga akan menampilkan lokasi yang penuh dengan kendaraan. Biasanya ditandai dengan ruas jalan yang berwarna merah atau kuning.

Keunggulan dari Google Maps adalah mampu menampilkan alternatif jalan lain ketika mengubah rute saat macet mudik lebaran.

2. Waze

Waze adalah aplikasi pesaing Google Maps. Kelangkapan fiturnya pun tidak kalah dan dapat menunjukkan jalan yang macet

Sebab, Waze bisa memantau kondisi lalu lintas secara real time. Selain itu, Waze juga dapat menunjukkan tempat-tempat penting seperti SPBU rute mudik yang akan dilewati.

Keunggulan Waze adalah fitur live chat yang bisa dipakai untuk menanyakan secara langsung kondisi lalu lintas dan akan dijawab oleh pengguna lainnya.

3. RTTMC

Road Transport and Traffic Management Center (RTTMC) atau Pusat Manajemen Lalu Lintas dan Transportasi Darat adalah situs milik Kementerian Perhubungan yang juga dapat memantau kondisi jalan yang kalian lewati saat mudik lebaran 2022.

Menariknya, kamu bisa mengakses CCTV di jalanan dan mengetahui kondisi jalan apakah macet atau tidak. Namun, titik pemantauan CCTV ini masih terbatas.

4. Jasamargalive atau Travoy

Cara cek macet mudik lebaran 2022 yang berikutnya adalah dengan aplikasi Travoy milik PT Jasa Marga.

Sama seperti RTTMC, Travoy juga punya fitur CCTV untuk memantau keadaan jalan tol secara real. Selain itu, ada fitur tambahan yang juga sangat diperlukan pemudik, yaitu info lokasi rest area hingga mobil derek online.

5. HERE WeGo

Aplikasi HERE WeGo punya fitur yang sederhana dengan opsi pemetaan di seluruh dunia. Pemudik dapat download peta area yang diinginkan dan dipakai secara offline.

Hal tersebut tentunya membantu jika pemudik dalam kondisi saat mereka tidak dapat menggunakan koneksi internet.

6. Maps.me

Maps.me adalah aplikasi penunjuk jalan yang juga dapat diunduh secara gratis di Google Play. Fungsinya seperti Google Maps, Maps.me dapat memberikan informasi terkait keadaan lalu lintas di seluruh dunia.

Aplikasi peta digital ini dapat digunakan secara offline. Artinya, jika sinyal ponsel mengalami masalah atau kuota data habis, pengguna masih bisa memantau peta.

7. MapQuest

Aplikasi cek macet berikutnya adalah MapQuest. pemudik bisa memakai aplikasi ini ketika mengubah rute perjalanan saat terjadi macet di perjalanan.

MapQuest akan mencarikan rute alternatif secara otomatis. Selain itu, pemudik juga bisa berbagi cerita mengenai lokasi-lokasi yang dilewati selama perjalanan, jalur alternatif baru, atau sekadar membuat informasi seputar landmark ikonik di wilayah-wilayah tertentu.

[RWT | SR]

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Related Posts


Berita Lainnya