Internasional

Dunia Atletik Berduka, Pemegang Rekor Dunia Lari Maraton Kelvin Kiptum Tewas dalam Kecelakaan

Network — Kaltim Today 12 Februari 2024 11:13
Dunia Atletik Berduka, Pemegang Rekor Dunia Lari Maraton Kelvin Kiptum Tewas dalam Kecelakaan
Kelvin Kiptum. (Instagram/KelvinKiptum)

Kaltimtoday.co - Dunia atletik berduka atas meninggalnya Kelvin Kiptum (24), pemegang rekor dunia lari maraton putra, dalam kecelakaan lalu lintas di wilayah barat Kenya pada Minggu (11/2/2024).

Kiptum dan pelatihnya, Gervais Hakizimana dari Rwanda, tewas dalam kecelakaan mobil tersebut. Kepergian Kiptum yang mendadak meninggalkan duka mendalam bagi dunia atletik, khususnya Kenya.

Menteri Olahraga Kenya Ababu Namwamba dan Raila Odinga, pemimpin oposisi Kenya, menyampaikan rasa duka dan penghormatan mereka atas Kiptum. Odinga menyebut Kiptum sebagai "pahlawan sejati" yang telah meninggalkan warisan luar biasa.

Pada tahun 2023, Kiptum menorehkan prestasi gemilang dengan memecahkan rekor dunia lari maraton (42 kilometer) dengan waktu 2:00:35 di Chicago, mengungguli pencapaian Eliud Kipchoge, pelari maraton legendaris Kenya. Kiptum dan Kipchoge bahkan telah terpilih untuk mewakili Kenya dalam Olimpiade Paris 2024.

Kecelakaan tragis yang merenggut nyawa Kiptum dan Hakizimana terjadi sekitar pukul 23.00 waktu setempat. Menurut keterangan pihak kepolisian, Kiptum kehilangan kendali saat mengemudi dan terguling di jalan.

Seminggu sebelum kematiannya, Kiptum mengumumkan rencananya untuk memecahkan rekor lari maraton di bawah dua jam dalam kompetisi terbuka di Rotterdam, sebuah pencapaian yang belum pernah diraih sebelumnya.

Meskipun baru memulai debut maraton penuh pada 2022, Kiptum dengan cepat menjadi terkenal dalam dunia lari maraton. Dalam sebuah wawancara dengan BBC tahun lalu, Kiptum mengungkapkan bahwa keterbatasan keuangan mendorongnya untuk memulai karirnya dalam lari jarak jauh.

Kepergian Kiptum dan Hakizimana merupakan kehilangan besar bagi dunia atletik. Semangat dan dedikasi mereka akan selalu dikenang.

[RWT]

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Berita Lainnya