Kaltim
Digelar Sepekan, Zairin Zain Harap FOP Kaltim Jadi Momentum Jaring Bibit Muda Unggul
Kaltimtoday.co - Pencarian bibit-bibit muda bakal atlet sejak dini dinilai strategis. Hal ini dimaksudkan agar generasi muda unggul itu dapat dibina dengan baik dan dipersiapkan secara matang dengan dibina selama bertahun-tahun.
Ketua Sekretariat Dewan Desain Besar Olahraga Daerah (DBOD) Kalimantan Timur (Kaltim), Zairin Zain menerangkan, perhelatan Festival Olahraga Pendidikan (FOP) jadi momen yang pas untuk dapat menjaring bibit muda unggul Kaltim sekaligus menumbuhkan spirit berprestasi di bidang olahraga.
“Bibit-bibit unggul yang akan diperoleh, nantinya akan diberikan bimbingan kembali di Sekolah Khusus Olahraga Internasional Kaltim (SKOI) yang berada di Komplek Gor Utama Palaran Jalan H.A.M Rifaddin. Dengan adanya acara ini, juga kita harapkan dapat jadi wadah untuk menemukan bibit unggul untuk atlet di Kaltim,” jelasnya, Rabu (02/11/2022).
Dia pun menjelaskan, dua Cabang Olahraga (cabor) yaitu Pencak Silat dan Atletik, diperlombakan dalam event yang digelar selama sepekan yakni mulai 1-6 November 2022 mendatang.
“Karena ini pertama kalinya DBOD Kaltim dibentuk, maka Cabor yang ditandingkan dalam FOP hanya dua Cabor saja dari 14 Cabor yang dipersiapkan. Yakni, atletik dan Pencak Silat. Peserta dari seluruh kabupaten/kota. Masing-masing mengirimkan 10 atlet pencak silat, 10 atlet atletik dan ditambah dengan pelatih dan manajer. Acara kita selenggarakan di dua lokasi. Atletik di Stadion Kadrie Oening dan Pencak Silat di Gedung Pencak Silat Polder Air Hitam,” sambungnya.
Di lokasi yang sama, Ketua Panitia FOP Lugito Budi menjelaskan, FOP diselenggarakan mulai 1-3 November, adapun untuk menarik minat pengunjung di Festival Olahraga ini, maka dikemas pula dalam bentuk EXPO berbagai UMKM-UMKM yang memadati area halaman parkir Stadion.
"Selain Festival Olahraga, kita kemas juga Expo UMKM, sekaligus membantu perekonomian masyarakat. Tiap malam juga dimeriahkan ada festival band," kata Lugito Budi.
Dalam Pembukaan FOP Kaltim ini hadir banyak tokoh istimewa. Di antaranya yaitu Wakil Gubernur, Hadi Mulyadi yang membuka acara. Turut hadir pula Anggota DPD RI Dapil Kaltim Nanang Sulaiman, Anggota DPRD Kaltim Akhmed Reza Fahlevi, Rektor Universitas Mulawarman Abdunnur, Bupati Kutai Timur Ardiansyah Sulaiman, Wakil Wali Kota Bontang Najirah, Ketua Sekretariat DBOD Kaltim Zairin Zain Kapolresta Samarinda Kombes Pol Ary Fadli, Kepala Dispora Kaltim Agus Tianur, Ketua Umum Ikatan Guru Olahraga Nasional (Igornas) Dikdik Setia Munardi, perwakilan Kemenpora RI.
[RWT | ADV DISKOMINFO KALTIM]
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- Persaingan Sementara Medali PON XXI 2024: Jawa Timur Memimpin, Kaltim Peringkat 12 dengan 8 Emas
- DPRD Berau Minta Atlet PON Sumut-Aceh Didukung Penuh
- Cabor Angkat Berat Kaltim Potensi Raih Emas di PON 2024
- Jadwal Lengkap Atlet Indonesia di Paralimpiade Paris 2024
- Pemerintah Siapkan Bonus untuk Semua Atlet Indonesia yang Ikut Olimpiade Paris 2024