Samarinda
Habiskan Anggaran Rp 6 Miliar, Anggota DPRD Samarinda Rusdi Dukung Program Sewa Kendaraan Operasional Kelurahan dan Kecamatan
Kaltimtoday.co, Samarinda - Rencana Pemkot Samarinda menyewa 69 unit mobil untuk kendaraan operasional kelurahan dan kecamatan mendapat dukungan dari Anggota DPRD Samarinda, Rusdi.
Kepada awak media, Rusdi menyampaikan, kendaraan tersebut memang dibutuhkan. Jadi tidak masalah jika Pemkot Samarinda mengeluarkan anggaran untuk itu. Apalagi sistemnya sewa. Biayanya lebih murah, jika dibandingkan membeli.
Tak hanya itu, Rusdi juga meyakinkan, mobil yang disewa Pemkot Samarinda itu memang dibutuhkan. Ada kebutuhan yang mendesak. Misal, untuk menunjang kegiatan dan mobilitas kelurahan dan kecamatan dalam melayani masyarakat secara luas.
"Saya rasa sah-sah saja, karena ujung tombak pemerintahan ada di kelurahan dan kecamatan. Sepanjang demi kelancaran pemerintah, tidak ada masalah," kata Rusdi.
Seperti diektahui, dari 69 mobil yang disewa Pemkot Samarinda, ada 59 unit mobil untuk operasional kelurahan. Sementara sisanya, 10 unit mobil model double cabin disewa Pemkot Samarinda untuk digunakan kecamatan.
Dalam kesempatan terpisah, Wali Kota Samarinda Andi Harun mengatakan, tugas yang diemban lurah dan camat cukup berat, sehingga butuh penunjang dalam menjalankan pekerjaannya.
Adapun opsi sewa dipilih karena lebih murah ketimbang membeli mobil dinas baru mengingat APBD Samarinda yang terbatas.
"Katakanlah harga per satu unitnya itu Rp 300 juta, kita tidak mampu memberikan untuk semua kelurahan dan kecamatan. Ini jadi efisiensi," kata Andi Harun.
Adapun kerja sama dengan PT Track ini diperkirakan menelan anggaran daerah sekira Rp 6 miliar selama satu tahun.
Namun, jika anggaran Pemerintah Kota tidak menyanggupi lagi, tahun berikutnya kerja sama dapat dihentikan.
[TOS | ADV DPRD SAMARINDA]
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- Tragedi Muara Kate di Paser Belum Usai, Natalius Pigai Justru Soroti Minimnya Peran Media
- HIPMI Gelar Creative Preneur dan Mini Expo, Dorong Ekonomi Kreatif Kaltim Hadapi Pasar IKN
- Tembus 424 Laporan, Ombudsman Kaltim Fokus Berikan Solusi Non-Litigasi
- Culinary Playland Samarinda X BRIMO FSTVL Sukses Digelar, Tarik Puluhan Ribu Pengunjung
- Baca Puisi hingga Demo Masak, Cara Kelompok Aksi Pejuang HAM di Samarinda Sindir Pemerintahan Prabowo-Gibran