Kaltim

Isran Noor Minta Perbankan Bantu UMKM yang Terdampak Covid-19

Kaltim Today
13 Juni 2020 19:13
Isran Noor Minta Perbankan Bantu UMKM yang Terdampak Covid-19
Gubernur Kaltim, Isran Noor. (Foto: Ist)

Kaltimtoday.co, Samarinda - Pandemi Covid-19 terbukti telah memberi gangguan luar biasa terhadap aktivitas perekonomian dunia. Dampak wabah yang pertama muncul di Wuhan, Provinsi Hubei, China itu tak bisa dihindari juga menampar aktivitas ekonomi para pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di Kaltim.

Menyikapi kondisi ini, Gubernur Kaltim H Isran Noor meminta agar jajaran perbankan di daerah ini ikut berkontribusi membantu mengatasi kesulitan besar yang saat ini dialami para pelaku UMKM akibat pandemi Covid-19. Misal, dengan inovasi program kredit lunak bagi para pelaku usaha yang benar-benar terdampak wabah virus Corona.

"Inovasi dan dukungan pihak perbankan sangat strategis dalam upaya menumbuhkan kembali geliat usaha pelaku UKM dan UMKM. Inilah saatnya perbankan membantu dengan program kredit inovatif dampak Covid-19," pinta Isran Noor usai menghadiri Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Bankaltimtara di Mahakam Room Bankaltimtara Samarinda, Kamis (11/6/2020).

Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi (Disperindagkop) dan UKM Kaltim Fuad Asaddin menjelaskan, dari pantauan pihaknya tidak ada pelaku usaha mikro kecil dan menengah yang sampai gulung tikar karena pandemi ini. Umumnya, mereka hanya mengalami penurunan omset.

"Tidak ada pelaku UMKM yang kolaps. Hanya turun omset," kata Fuad, Jumat (12/6/2020).

Penyebabnya antara lain karena penutupan pasar malam, pusat perbelanjaan modern/mal tutup, dan sekolah yang masih diliburkan. Di sisi lain, ada pelaku UMKM yang mengalami kenaikan omset karena tingginya permintaan. Seperti UMKM yang bergerak di bisnis frozen food dan penjahit masker.

Fuad menambahkan, pihaknya juga terus lakukan pembinaan kepada UMKM bekerja sama dengan pihak ketiga untuk pelatihan, salah satunya dengan Gojek dan edukasi keuangan kerja sama dengan OJK.

Seperti Kamis (11/6/2020), bekerja sama dengan Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Disperindagkop dan UKM Kaltim menggelar edukasi keuangan virtual bagi komunitas pelaku UMKM di wilayah Samarinda melalui platform zoom bersama pemateri dari OJK, Bank Kaltimtara, Zap Finance (Prita Ghozie). Edukasi keuangan virtual diikuti 90 peserta.

[RWT | PEMPROV KALTIM]


Related Posts


Berita Lainnya