Samarinda

Jabat Wakil Ketua I DPRD Samarinda, Alphad Syarif Konsisten Mengabdi kepada Warga Samarinda

Kaltim Today
27 September 2019 12:35
Jabat Wakil Ketua I DPRD Samarinda, Alphad Syarif Konsisten Mengabdi kepada Warga Samarinda
Wakil ketua I DPRD Samarinda Alphard Syarif

Kaltimtoday.co, Samarinda - Politisi ulung, Alphad Syarif kini menjabat sebagai wakil ketua I DPRD Samarinda periode 2019-2024 setelah sebelumnya dia juga menjadi anggota DPRD Samarinda 2014-2019.

Politisi Gerindra tersebut menyebutkan, sampai saat ini masih mengabdi kepada masyarakat Samarinda walaupun dirinya digadang-gadang maju pilkada di Penajam Paser Utara (PPU).

“Saya hingga saat ini tetap bekerja, mengabdi kepada masyarakat di dapil saya (Samarinda Ilir, Sambutan, dan Kecamatan Samarinda Kota), maupun secara keseluruhan masyarakat Samarinda," ungkap Alphad di ruang kerjanya, gedung DPRD Samarinda, Rabu (25/09/2019).

Alphad Syarif yang juga merupakan mantan ketua DPRD Samarinda periode 2014-2019 itu mengungkapkan, akan menjalankan tugas pokok kedewanan di periode selanjutnya.

“Yang pertama menunggu pelantikan definitif unsur pimpinan DPRD Samarinda periode 2019-2024, saya termasuk wakil ketua satu, unsur pimpinan DPRD, dengan tupoksi kami yaitu badgeting (penganggaran), monitoring (pengawasan), dan legislasi (merumuskan peraturan daerah). Ketiga pokok kedewanan tersebut kemudian akan kami lakukan yang berkaitan dengan instumen-instrumen itu, kepada pemkot Samarinda agar tetap bersinergi untuk membangun Samarinda yang lebih baik," ujar Alphad Syarif.

“Jadi menunggu pelantikan definitif, kami akan bekerjasama ketua DPRD dan wakil-wakil ketua dan unsur pimpinan DPRD maupun para anggota lainnya untuk bersama-sama melakukan tiga fungsi tadi. Tupoksi pokok kedewanan DPRD Samarinda, yang pertama marwah perundang-undangan daerah, fungsi kami ini adalah membuat dan merumuskan perturan-peraturan daerah (balegda) yang memang harus mencukupi kuota, jika masih tertunda di periode yang lalu, maka untuk masa bakti dewan ke depan akan menuntaskan kiranya ada beberapa yang belum terselesaikan akan kami tuntaskan diperiode selanjutya”. tambahnya.

Selain itu, Alphad Syarif juga menuturkan, pentingnya anggota dewan melakukan fungsi pengawasan kepada pemkot Samarinda untuk membangun sinergitas agar Samarinda kedepannya lebih baik.

“Kemudian, para dewan juga melaksanakan tupoksinya yaitu controling sebagai fungsi untuk mengawasi pemkot samarinda, kinerjanya, dedikasinya dalam membangun Samarinda. Perlu adanya sinegitas untuk bersama-sama membangun Samarinda yang lebih baik lagi. Saya katakan bahwa bukan Samarinda saat ini tidak baik, itu bukan ya, hanya saja Samarinda ini sudah baik namun yang kami inginkan adalah pembangunan di Samarinda ini lebih baik lagi," imbuh Alphad.

Dikatakan Alphad, fungsi dewan itu selain legislasi dan pengawasan adalah fungsi badgeting (penganggaran). Fungsi dewan ini merupakan sebagai badan penganggaran, membahas anggaran-anggaran APBD Samarinda, baik anggaran perubahan maupun anggaran murni. Akan kami bahas bersama pemkot Samarinda. Kemudian dalam pembahasan anggaran-anggaran itu, akan disalurkan untuk pembangunan infrastruktur, kesehatan, pendidikan, budaya, sosial, keagamaan, ekonomi, pertanian, peternakan perkebunan dan lainnya. Hanya semata-mata untuk membangun masyarakat Samarinda lebih sejahtera," terangnya

Alphad Syarif yang juga digadang-gadang maju di pilkada PPU 2020 mendatang mengatakan, ketika sosialisasi maupun masa kampanye menjadi calon anggota DPRD Samarinda periode 2019-2024, keluhan utama masyarakat adalah pembangunan infrastruktur.

“Kebanyakan waktu saya pileg 2014-2019 hingga periode 2024, di dapil saya yang meliputi Kecamatan Samarinda Ilir, Sambutan, dan Kecamatan Samarinda Kota, umumnya mengeluhkan pembangunan infrastruktur jalan, parit, drainase, folder dan penanganan banjir, dan keluhan-keluahan sosial masyarakat lainnya. Ini perlu diperhatikan oleh pemerintah dan DPRD Samarinda di periode selanjutnya," tuturnya.

Alphad menegaskan, ketika dirinya sudah dilantik menjadi anggota dewan sekaligus menjabat wakil ketua I, maka dirinya adalah milik seluruh warga Samarinda.

“Jadi sekarang ini saya dilantik menjadi anggota DPRD Samarinda periode 2019-2024, maka aspirasi yang saya serap bukan hanya di dapil saja, melainkan serapan aspirasi masyarakat secara keseluruhan. Warga Samarinda berhak untuk dilayani sesuai aspirasi mereka. Saya ingin memperjuangkan aspirasi mereka, maka dapat dikatakan bahwa saya adalah milik seluruh warga Samarinda," tegas Alphad

[SDH | RWT | ADV]


Related Posts


Berita Lainnya