Gaya Hidup
Jadwal Puasa Muharam 1446 H: Keutamaan, Niat, dan Manfaat
Kaltimtoday.co - Umat Islam di seluruh dunia akan segera memasuki tahun baru Islam 1446 Hijiriah. Muharam termasuk bulan yang suci dan dimuliakan Allah SWT.
Salah satu amalan yang dianjurkan dilakukan pada bulan Muharam adalah berpuasa sunah, yaitu puasa Tasu'a dan Asyura. Kedua puasa tersebut memiliki keutamaan tinggi. Puasa Tasu'a dan Asyura memiliki pahala setara dengan puasa 30 hari dan dapat menghapus dosa selama setahun.
Jadwal Puasa Muharam 1446 H
Juli 2024 bertepatan dengan pergantian tahun baru Islam menuju Muharam 1446 H. Berikut jadwal puasa sunah di bulan Muharam beserta niatnya:
- Puasa Tasua: 15 Juli 2024 (9 Muharam)
- Puasa Asyura: 16 Juli 2024 (10 Muharam)
- Puasa 11 Muharam: 17 Juli 2024 (11 Muharam)
- Puasa Ayyamul Bidh: 19-21 Juli 2024 (13-15 Muharam)
Keutamaan Puasa Tasu'a dan Asyura
Puasa Asyura memiliki sejarah panjang yang dimulai sejak masa Jahiliah dan dianjurkan oleh Rasulullah SAW untuk dilakukan pada hari ke-9, 10, dan 11 Muharam. Menjalankan puasa ini adalah bentuk persiapan spiritual yang penting bagi seorang muslim.
Dalam hadis dari Abu Hurairah ra, Rasulullah SAW bersabda bawah puasa paling utama setelah Ramadan adalah puasa pada bulan Muharam. Sementara, salat yang paling utama setelah salat fardu adalah salat malam
Puasa ini juga menjadi utama karena mengawali awal tahun Hijriah, sehingga membuka tahun baru dengan puasa merupakan amalan yang paling utama.
Niat Puasa di Bulan Muharam
Berikut adalah niat puasa untuk masing-masing hari di bulan Muharam:
1. Puasa Tasu'a (9 Muharam - 15 Juli 2024)
- Nawaitu shauma ghadin 'an adâ'i sunnatit Tasû'â lillâhi ta'âlâ
- Arti: "Aku berniat puasa sunah Tasu'a esok hari karena Allah SWT".
2. Puasa Asyura (10 Muharam - 16 Juli 2024)
- Nawaitu shauma ‘aasyuuraa’a sunnatan lillaahi ta’aalaa
- Arti: “Saya niat puasa hari ‘Asyura, sunnah karena Allah Ta’ala".
3. Puasa 11 Muharam (17 Juli 2024)
- Nawaitu shaumal Muharrami lilâhi ta'âlâ
- Arti: "Saya niat puasa Muharam karena Allah ta'âlâ".
4. Puasa Ayyamul Bidh (19-21 Juli 2024)
- Nawaitu shauma ayyâmil bîdh lilâhi ta'âlâ
- Arti: "Saya niat berpuasa hari-hari putih karena Allah ta'ala."
Demikian informasi mengenai jadwal, niat, dan keutamaan puasa Tasua serta Asyura. Manfaatkan kesempatan ini untuk meraih pahala dan keberkahan di bulan yang mulia ini.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.