Bontang

Kabar Baik, Pasien Positif Corona di Bontang Dinyatakan Sembuh

Kaltim Today
04 April 2020 17:04
Kabar Baik, Pasien Positif Corona di Bontang Dinyatakan Sembuh
Wali Kota Bontang, Neni Moerniaeni menggelar konferensi pers ke-14 terkait perkembangan Corona di Bontang (Foto: Dokpom)

Kaltimtoday.co, Bontang - Melalui konferensi pers ke-14, Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) merilis data terbaru terkait perkembangan corona di Bontang, Sabtu (04/04/2020).

Pada konferensi tersebut, satu pasien positif Corona yang tengah dirawat di RSUD Taman Husada Bontang dinyatakan sembuh.

“Kasus 1BTG konfirmasi positif pada tanggal 23 Maret 2020 lalu, setelah dilakukan 2 kali pemeriksaan Polymerase Chain Reaction (PCR) dengan hasil pemeriksaan ke- 2 berdasarkan konfirmasi Kemenkes dan Dinas Kesehatan Kaltim tanggal 4 April 2020 dinyatakan negatif,” ujar Neni Moerniaeni, Wali Kota Bontang.

Neni menambahkan, hasil terbaru tersebut patut disyukuri sekaligus ucapan terima kasih kepada semua pihak, terutama petugas kesehatan yang melakukan tracing awal, petugas yang merawat, keluarga dan semua pihak membantu dan telah bekerja keras.

“Sampai dengan Sabtu, status monitoring terus bertambah. Hal ini menunjukkan masih ada ratusan warga Bontang yang setiap hari melapor baru datang dari negara atau daerah lain terjangkit. PSC mencatat sampai dengan pagi ini, ada 4348 warga dengan status monitoring, sejumlah 1.280 di antaranya telah selesai monitoring,” ungkapnya.

Kendati demikian, Neni mengimbau agar masyarakat mengikuti imbauan pemerintah. Pasalnya, Status dalam Pengawasan (ODP) setiap hari terus bertambah.

“Sampai dengan hari ini status ODP Bontang adalah 52 orang, selesai pemantauan 15 orang. Kondisi-kondisi ini menunjukkan bahwa Risiko Covid-19 masih ada di sekitar kita,” imbuhnya.

Informasi resmi terkait perkembangan vrus Corona, akan di-update berkala melalui call center, atau media sosial Diskominfo Bontang.

Adapun masyarakat yang ingin melapor ke call center, bisa menghubungi 08115407199 atau melalui link https://bit.ly/covidbontang. Tidak perlu datang.

[BID | RWT | ADV]



Berita Lainnya