VIDEO

Komisi II DPRD Berau Mendukung Kenaikan UMK Berau 2024

Alisa Deliana — Kaltim Today 23 November 2023 16:26

Kaltimtoday.co - Anggota Komisi II DPRD Berau, Ratna, mendukung kenaikan UMK di Bumi Batiwakkal menurutnya kenaikan UMK di 2024 penting untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.

Ratna mengatakan, kenaikan UMK harus signifikan dalam rupiah, bukan hanya persentase. Hal ini mengacu pada PP Nomor 51 Tahun 2023 sebagai dasar perhitungan UMK baru. PP ini mencakup inflasi, pertumbuhan ekonomi, dan indeks tertentu untuk pengupahan menurutnya indeks ini penting untuk menentukan upah yang layak.

Kenaikan UMK diharapkan meningkatkan daya beli dan pertumbuhan ekonomi. Ratna juga menekankan pentingnya kepastian hukum bagi dunia usaha dan industri. Kenaikan UMK harus diikuti dengan pengawasan dan pelaksanaan aturan yang efektif.

Sebagai wakil Fraksi Golkar, dirinya mengapresiasi terobosan pemerintah dalam pengupahan menurutnya, PP 51 Tahun 2023 bisa menekan angka kemiskinan di Berau PP ini diharapkan membuka peluang usaha dan lapangan kerja baru.

[ADV DPRD BERAU]



Video Lainnya