Bola
Ramai Kabar Lionel Messi Batal Datang ke Indonesia, Begini Kata Ketum PSSI Erick Thohir
Kaltimtoday.co - Ketua Umum PSSI, Ercik Thohir akhirnya buka suara menanggapi kabar batalnya Lionel Messi datang ke Indonesia.
Setelah sebelumnya, beredaar kabar batalnya Messi ke Indonesia setelah bertanding di Beijing, China yang disampaikan oleh jurnalis ESPN Argentina, Leo Paradizo.
“Informasi eksklusif: Dia (Messi) hanya akan bermain di laga melawan Australia, tetapi tidak berangkat ke Indonesia pada 19 Juni,” tulis Paradizo dalam akun twitter pribadinya (@leoparadizo), pada Selasa (13/06/2023).
Erick Thohir menegaskan apabila sejak awal PSSI mengatakan pertandingan yang akan berlangsung 19 Juni nanti antara timnas Indonesia dengan timnas Argentina.
"Kalau tim nasional Indonesia sama Messi saja berarti pertandingan tim nasional dan Messi All Star. Beda," ujar Erick Thohir di Jakarta, dilansir dari suara.com, Rabu (14/06/2023).
Selain itu, Erick juga menyebutkan apabila status laga timnas Indonesia melawan Argentina sama dengan Indonesia vs Palestina, yakni sebagai pertandingan FIFA Matchday yang mana tujuannya untuk mencari poin.
Ia juga menilai pertandingan melawan Argentina ini akan menjadi momen penting bagi timas Tanah Air untuk meningkatkan mental para atlet sekaligus persepsi sepak bola Indonesia di mata dunia.
Di sisi lain, Anggota Komite Eksekutif (EXCO) PSSI, Ahmad Riyadh membantah kabar yang menyebutkan batalnya Lionel Messi datang ke Indonesia. ia mengatakan hingga saat ini internal PSSI tidak ada menyinggung pembicaraan soal batalnya Messi ke Tanah Air.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- Usai Sabet Juara Pertama, Timnas Indonesia Fokus Lolos Kualifikasi Piala Asia U20 2025: Ini Jadwal Tandingnya
- Indonesia Sabet Gelar Juara Piala AFF U-19 2024 Usai Taklukkan Thailand 1-0
- Malam Ini! Duel Sengit Timnas Indonesia vs Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
- Cek Harga dan Cara Beli Tiket Nonton Indonesia vs Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
- Link dan Jadwal Live Streaming Timnas Indonesia vs Timor Leste di Piala AFF U19 2024