Kutim

Resmi Diusung 3 Partai, Ardiansyah-Kasmidi Yakin Menang di Pilkada Kutim

Kaltim Today
30 Juli 2020 22:18
Resmi Diusung 3 Partai, Ardiansyah-Kasmidi Yakin Menang di Pilkada Kutim
Pasangan Ardiansyah Sulaiman-Kasmidi Bulang melakukan orasi politik di depan pendukungnya. (Ramla/Kaltimtoday.co)

Kaltimtoday.co, Sangatta - Penantian panjang pasangan bakal calon bupati dan bakal calon wakil bupati Kutai Timur Ardiansyah Sulaiman dan Kasmidi Bulang (ASKB) untuk mendapatkan rekomendasi dari partai Demokrat terjawab sudah.

Kasmidi Bulang yang sebelumnya tak mendapatkan rekomendasi partai Golkar untuk maju di Pilkada Kutim 2020 akhirnya berlabuh di Partai Demokrat dan resmi diusung dari tiga partai yakni PKS, Berkarya dan Demokrat untuk maju berlaga di Pilkada Kutim.

Kasmidi menyatakan, raihan ASKB sejauh ini memperoleh tiga parpol pendukung untuk maju di Pilkada Kutim 2020, bukan hal yang mudah. Semua itu dilakukan dengan penuh perjuangan dan keringat.

“Tapi bukan hanya tiga partai ini saja yang akan kami rangkul. Insya Allah akan ada partai lainnya yang akan bergabung,” terang Kasmidi usai gelar doa bersama tim ASKB, Kamis (30/7/2020).

Kasmidi mengaku sempat merasa kecewa dengan keputusan partai yang dibesarkannya selama ini (Golkar, Red), namun tak memberikan rekomendasi untuk maju bertarung.

“Rasa kecewa itu pasti ada namun kami ingin maju benar-benar ikhlas ingin menata kembali apa yang sudah dikerjakan, dan bersama Ardiansyah menurut saya sangat pas karna beliau juga sudah berpengalaman,” paparnya.

Sementara Ardiansyah menyatakan hal ini adalah diumpamakan judul lagu “hanya rindu”. Bahwa, dirinya dan masyarakat rindu untuk menata kembali Kutai Timur (Kutim). “Bersama ASKB, kita akan menata Kutai Timur kembali untuk semua,” ucap Ardiansyah.

Ardiansyah juga menyampaikan rasa terimakasihnya kepada semua kalangan yang telah mendukungnya, menurutnya majunya dirinya bersama Kasmidi semata-mata kemajuan Kutim semata.

“Kembali untuk menata kembali ini semata-mata untuk menata Kutim agar semakin maju, membenahi yang masih tertinggal dan mempertahankan yang sudah bagus dan ini semua butuh dukungan semua kalangan karna ASKB bukan untuk satu golongan atau kelompok tertentu,” tegasnya.

[EL | TOS]



Berita Lainnya