Advertorial

Revitalisasi Wisata Air Panas Pemapak Rampung, DPRD Imbau Penataan Kawasan UMKM

Kaltim Today
20 Mei 2024 16:09
Revitalisasi Wisata Air Panas Pemapak Rampung, DPRD Imbau Penataan Kawasan UMKM
Wisatawan saat merendamkan kaki di Wisata Air Panas Air Pemapak, Biatan Bapinang

Kaltimtoday.co, Berau - Wisata air panas Pemapak di Kampung Biatan Bapinang, Kecamatan Biatan kita telah selesai dirombak. Kawasannya pun menjadi lebih cantik dengan berbagai fasilitas pelengkap untuk memancing wisatawan. Wajah baru destinasi ini mendapat apresiasi Anggota Komisi II DPRD Berau, Rahman, Senin (20/5/2024).

Anggota Komisi II DPRD Berau, Rahman, memberikan apresiasi atas revitalisasi ini. Ia melihat potensi besar wisata air panas Pemapak untuk menarik wisatawan dan menumbuhkan ekonomi lokal.

"Jadi selain mendatangkan wisatawan, pemandian air panas pemapak juga bermanfaat untuk masyarakat mengais rezeki,” katanya.

Politisi fraksi PKS itu mendorong agar Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) bekerja sama dengan Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) agar dapat berkolaborasi menata kawasan khusus UMKM agar lebih tertata dan rapi.

Sebab menurutnya, dengan penataan kawasan pariwisata yang lebih rapi dapat menjadi magnet bagi pelancong agar betah berlama-lama di kawasan wisata air panas, yang selama ini juga merupakan destinasi wisata andalan di Bumi Batiwakkal.

"Tidak boleh ditempatkan secara acak. Sediakan tempat untuk para UMKM bisa menjual produknya masing-masing. Supaya tetap terjaga kebersihan," tuturnya.

Ia berharap, Tempat wisata Air Panas Asin Pemapak Bapinang memiliki dampak positif bagi Kabupaten Berau ataupun masyarakat sekitar kawasan.

"Jika banyak yang berkunjung tentunya retribusi yang dihasilkan pun juga besar dan ini sangat berdampak baik bagi daerah kita. Begitu juga para pemilik usaha mendapat berkah dari tempat itu," tandasnya.

Perbaikan di Pemandian Air Panas Asin Pemapak Biatan menggunakan Dana Bagi Hasil Dana Reboisasi (DBH-DR) senilai Rp 4,7 miliar. Untuk saat ini, fasilitas yang tersedia yakni perendaman untuk umum dan VIP, kolam bermain anak-anak, galeri UMKM yang menyediakan produk unggulan dari kecamatan, pusat kuliner, landmark, gapura, camping dan tempat bilas. 

[MGN | RWT | ADV DPRD BERAU]

Simak berita dan artikel Kaltim Today lainnya di Google News, dan ikuti terus berita terhangat kami via Whatsapp


Related Posts


Berita Lainnya