Pendidikan
Sudah Dibuka! Berikut Cara Buat Akun SNPMB 2024
Kaltimtoday.co - Para camaba 2024 buruan merapat! Pendaftaran Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) 2024 sudah dibuka mulai Senin (8/1/2024) pukul 15.00 WIB.
Perlu diketahui, para siswa kelas 12 yang mengikuti Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) dan Seleksi Nasional Berbasis Tes (SNBT) 2024 wajib membuat akun SNPMB.
Lantas, bagaimana cara buat akun SNPMB? Berikut informasi lengkapnya.
Jadwal Pembuatan Akun SNPMB 2024
Waktu pembuatan akun SNPMB 2024 antara siswa kelas 12 dengan sekolah berbeda. Berikut rincian jadwalnya.
- Senin, 8 Januari 2024 - Kamis, 15 Februari 2024 (Siswa)
- Senin, 8 Januari 2024 - Kamis, 8 Februari 2024 (Sekolah)
Daftar Kelompok yang Wajib Buat Akun SNPMB 2024
Terdapat 3 (tiga) kelompok yang wajib membuat akun SNPMB 2024, di antaranya:
- Sekolah, hal ini memungkinkan sekolah untuk mendaftarkan siswa dengan mengisi data pribadi serta nilai siswa yang memenuhi syarat ke PDSS.
- Siswa Kelas 12 (Lulusan 2024) diwajibkan membuat akun SNPMB
- Siswa Lulusan 2022 dan 2023 diwajibkan membuat akun SNPMB
Jika mengalami kesulitan saat registrasi, pendaftar dapat melapor ke helpdesk SNPMB di https://halo-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/
Cara Buat Akun SNPMB 2024
Proses pembuatan akun SNPMB 2024 dilakukan secara online dengan mengunjungi laman resmi SNPMB. Adapun tahapannya sebagai berikut:
- Kunjungi laman https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/
- Klik "Masuk" lalu pilih "Daftar Akun"
- Klik "Daftar" pada bagian "Siswa"
- Masukkan NISN, NPSN, dan tanggal lahir, lalu klik "Selanjutnya"
- Isi dengan email aktif dan password, pastikan semua data benar
- Klik kotak persetujuan dan "Submit"
- Periksa kotak masuk email yang didaftarkan untuk aktivasi akun
- Klik "Verifikasi Email" untuk menyelesaikan pembuatan akun
Demikian informasi mengenai SNPMB 2024. Semoga bermanfaat!
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- 20 Peserta Diterima dengan Nilai UTBK Tertinggi 2024 se-Indonesia, Dominasi Jurusan Kedokteran
- Daftar 41 Link Alternatif Pengumuman Hasil UTBK SNBT 2024
- Berapa Hari Lagi Pengumuman SNBT 2024? Ini Jadwal, Cara Cek, dan Download Sertifikat
- Hitung Mundur Pengumuman UTBK-SNBT 2024, Berapa Hari Lagi?
- 6 Lokasi Pusat UTBK-SNBT 2024 di Kalimantan, Ada Dua PTN di Kaltim