VIDEO

Tingkatkan Perekonomian Lokal, Sakirman Dorong Pengembangan UMKM di Berau

Alisa Deliana — Kaltim Today 16 September 2023 13:19

Kaltimtoday.co - Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) DPRD Berau mendorong Pemkab Berau untuk memperkuat dan mengembangkan UMKM di Berau.

Sekretaris Fraksi PKS DPRD Berau, Sakirman, mengatakan sektor UMKM memiliki potensi besar dalam menggerakkan roda ekonomi lokal.

Selainitu juga dapat mengurangi angka pengangguran dan bisa menjadi tulang punggung perekonomian Berau.

Untuk itu, ia berharap Pemkab berau dapat terus mendorong perkembangan UMKM, baik dari segi kualitas, kuantitas produk, SDM dan pemasaran produk.

Sakirman juga menyinggung pentingnya Pemkab Berau untuk mengoptimalkan kebijakan UMKM. Seperti memberikan pelatihan, pendampingan, dan bantuan kepada pelaku UMKM.

Menurutnya, pemerintah perlu berkolaborasi dengan berbagai pihak terkait untuk menciptakan sarana dan prasarana yang kondusif bagi UMKM.

ADV DPRD BERAU



Video Lainnya