Samarinda

Zairin Zain Optimistis Hadapi Hasil Pemungutan Suara Hari Ini

Kaltim Today
09 Desember 2020 11:39
Zairin Zain Optimistis Hadapi Hasil Pemungutan Suara Hari Ini
Zairin Zain bersama istri, Hartami Purwaningsih menggunakan hak pilihnya di TPS 017 Kadrie Oening Samarinda. (Yasmin/Kaltimtoday.co)

Kaltimtoday.co, Samarinda - Seluruh warga Samarinda pada Rabu (9/12/2020) ini akan menentukan pilihannya demi menyambut Wali Kota dan Wakil Wali Kota teranyar yang memimpin Samarinda dalam 5 tahun ke depan. Hari yang ditunggu-tunggu pun tiba. Para pasangan calon (paslon) yang berlaga pun tak kalah antusiasnya menghadapi waktu pencoblosan.

Salah satunya seperti Calon Wali Kota nomor urut 3, Zairin Zain. Sekitar pukul 8 pagi, Zairin menyambangi TPS 017 di Jalan Kadrie Oening Samarinda bersama sang istri, Hartami Purwaningsih. Keduanya nampak kompak dengan pakaian hitam bercorak batik.

Kepada awak media, Zairin turut mensyukuri cuaca hari ini yang cerah. Dia berharap, bersahabatnya cuaca hari ini akan mengantarkan warga Samarinda berikan hak suaranya di TPS hingga batas pukul 13.00 Wita.

"Mudah-mudahan apa yang dilakukan hari ini di seluruh Samarinda dapat berjalan lancar. Artinya, semua TPS terkoneksi, terpantau, dan para saksi bisa menjalankan tugasnya berdasarkan aturan yang ada," ungkap Zairin.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Kaltim Today (@kaltimtoday.co)

Zairin juga optimistis bahwa nomor urut 3 bisa mengungguli 2 paslon lainnya yang juga berlaga di Pilkada. Sebab pada pukul 16.00 Wita nanti, hasil penghitungan suara sudah bisa dilihat. Ketika ditanya apakah dirinya gugup menghadapi pesta demokrasi hari ini, Zairin mengaku perasaannya biasa saja.

"Kami ini kan siap menang, siap kalah. Kalau menang, ya alhamdullilah. Kalau kalah, ya bersabar saja," lanjutnya.

Setelah ini, Zairin dan tim juga akan memantau beberapa TPS dan berkumpul di posko pemenangan yang ada di kawasan Bhayangkara Samarinda untuk berkumpul dan doa bersama pada pukul 11.00 Wita.

"Mohon doanya semua," pungkas Zairin singkat.

[YMD | NON]


Related Posts


Berita Lainnya