Kaltim

Diguyur Hujan, Upacara HUT Pemprov Kaltim ke-66 Dipindah ke Gedung Plenary Hall

Kaltim Today
09 Januari 2023 09:02
Diguyur Hujan, Upacara HUT Pemprov Kaltim ke-66 Dipindah ke Gedung Plenary Hall
Suasana persiapan upacara HUT Pemprov Kaltim ke-66 di dalam Plenary Hall. Sebelumnya acara hendak digelar di lapangan Gelora Kadrie Oening. (Yasmin/Kaltimtoday.co)

Kaltimtoday.co, Samarinda - Setelah diguyur hujan lebat, Senin (9/1/2023), lokasi upacara HUT Pemprov Kaltim ke-66 yang sempat tertunda akhirnya dipindah. Awalnya, upacara dijadwalkan terlaksana di lapangan sepak bola Gelora Kadrie Oening Samarinda. Namun karena hujan dan semakin deras, akhirnya dipindah ke gedung Plenary Hall.

Hingga pukul 08.41 Wita, pelaksanaan upacara masih dipersiapkan. Pasukan pengibar pendera mulai bersiap-siap, beberapa pengibar juga memegang bendera panji-panji penghargaan untuk kabupaten dan kota.

Pembawa acara masih mengimbau para undangan untuk bisa menempati tempat duduk di dalam Plenary Hall. Namun tampak beberapa bangku dan juga area tribun mulai penuh terisi oleh para undangan. Para siswa SMA yang mengenakan seragam putih abu-abu juga turut memadari bangku di area tribun.

"Mohon menempati tempat duduk yang tersedia. Jadi ketika pak gubernur datang, semuanya siap untuk melaksanakan upacara," ungkap pembawa acara mengarahkan.

Para pemimpin daerah semua kabupaten dan kota se-Kaltim juga hadir. Ada yang dihadiri langsung oleh wali kota, wakil wali kota, bupati, hingga sekretaris daerah dan asisten I. Pria mengenakan beskap dan perempuan menggunakan kebaya atau takwo.

"Mohon segera mematangkan persiapan untuk semua peserta, dengan posisi duduk siap. Ini kita gladi bersih sekali," tandas pembawa acara.

[YMD]

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Berita Lainnya