Politik
Diiringi Tarian Dayak, Barkati Daftarkan 45 Bacaleg Demokrat ke KPU Samarinda
Kaltimtoday.co, Samarinda - Beda dari yang lain, Partai Demokrat mendaftarkan 45 Bacalegnya ke KPU Samarinda, diiringi tarian dayak sebagai lambang semangat dan nasionalis.
Sekitar pukul 14.14 WITA, Partai Demokrat berbondong-bondong menuju KPU Samarinda, dengan membawa sedikitnya 150 pasukan.
Ketua DPC Partai Demokrat Samarinda Muhammad Barkati, menjelaskan maksud dari iringan tarian dayak tersebut, saat proses pendaftaran Bacaleg ke KPU Samarinda.
"Kami ingin membuktikan bahwa partai demokrat adalah partai yang nasionalis, jadi tidak pernah membedakan suku, agama maupun ras. Kami berjuang untuk kepentingan masyarakat," ujar Barkati.
"Alhamdulillah, berkas 45 bacaleg kami, diterima oleh KPU Samarinda dan dinyatakan lengkap semua," tambahnya.
Dari pantauan Kaltimtoday.co, dua pemuda yang tampil menggunakan baju adat dayak, menampilkan sebuah pertunjukan tarian perang di halaman depan KPU Samarinda. Terlebih, beberapa kader ataupun simpatisan juga menggunakan baju adat sebagai simbol persatuan.
Lanjut Barkati, Partai Demokrat mendaftar di hari terakhir, bukan tanpa alasan. Tepat pada hari Minggu (14/05/2023), merupakan tanggal yang sama seperti nomor urut Partai Demokrat yaitu 14.
"Kami berjuang semaksimal mungkin, dan Insyaallah dengan nomor urut 14, kami bisa mendapatkan 14 kursi di DPRD Samarinda," ucap Barkati.
"Kuota perempuan kami 33 persen, yang artinya melebihi ketentuan PKPU yaitu 30 persen," tambahnya.
Sebagai informasi, Partai Demokrat menjadi parpol ke-11 yang mendaftarkan bakal calon legislatornya ke KPU Samarinda. Hal tersebut disampaikan langsung oleh Ketua KPU Samarinda, Firman Hidayat.
"Kami sudah menerima berkas bakal calon dari Partai Demokrat, yang artinya parpol ke-11 mendaftar kesini, dan kami nyatakan lengkap semua," tutup Firman.
Related Posts
- Ayah dan Anak di Samarinda Diduga Aniaya Tetangga hingga Tewas
- Pakai Modus Kwitansi Fiktif, Polisi Samarinda Tangkap Pelaku Penggelapan Dana Perusahaan hingga Rp 126 Juta
- EducationUSA Hadir di UMKT, Permudah Akses Mahasiswa Kalimantan yang Ingin Kuliah di Amerika Serikat
- Prakiraan Cuaca Hari Ini: Hujan Diprediksi Mengguyur Sebagian Besar Wilayah Indonesia
- Tragedi Muara Kate di Paser Belum Usai, Natalius Pigai Justru Soroti Minimnya Peran Media