Advertorial
Disdikbud Berhasil Gelar Pelatihan Untuk 60 Tenaga Laboran IPA Jenjang SMA
Kaltimtoday.co, Samarinda - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Timur (Disdikbud Kaltim) Bidang Ketenagaan mengundang 60 peserta yang terdiri dari tenaga laboran IPA tingkat SMA se Provinsi Kalimantan Timur.
Dalam upaya meningkatkan kualitas tenaga laboran untuk mendukung praktikum siswa dan menciptakan tenaga laboran serta teknisi laboratorium yang terampil sesuai standar yang baik.
Acara pelatihan ini berlangsung pada 31 Oktober - 5 November 2023 di Hotel Ibis dan Mercure Samarinda.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Timur, Muhammad Kurniawan, SE., Ak., MM, secara resmi membuka acara pelatihan ini.
Selain memberikan penekanan pada peningkatan kualitas tenaga laboran, Kurniawan juga mengingatkan pentingnya pendidikan karakter dalam lingkungan sekolah.
"Dalam acara ini saya mengingatkan dan mengharapkan selain anak-anak menerima kecerdasan akademik juga siswa dapat menerima kecerdasan karakter, sehingga anak-anak kita dapat terhindar dari yang namanya bully atau perundungan terutama di lingkungan sekolah," ujarnya.
Kurniawan juga mencermati tantangan dan hambatan yang dihadapi oleh guru-guru di lapangan, namun dia yakin bahwa para guru yang hebat akan mampu mengatasinya.
"Banyaknya tantangan, saya yakin bapak ibu guru adalah orang yang hebat yang dapat mengendalikan siswa, yang terpenting adalah karakter lalu dibarengi dengan prestasi," tambah Kurniawan.
Pelatihan Peningkatan Kompetensi Tenaga Laboran IPA ini dihadiri oleh narasumber dari berbagai latar belakang, termasuk birokrasi dan akademisi yang bekerja sama dengan Disdikbud Kaltim.
Selain itu turut hadir perwakilan dari FKIP Universitas Mulawarman, dan FMIPA Universitas Mulawarman.
Diharapkan dengan pelatihan ini, para tenaga laboran akan memiliki pengetahuan dan keterampilan yang lebih baik dalam melaksanakan praktikum di sekolah-sekolah tingkat SMA di Provinsi Kalimantan Timur.
[ADV DISDIKBUD KALTIM | TOS]
Related Posts
- Kabar Gembira, Anak Yatim Bisa Masuk Unmul Tanpa Tes
- Sayangkan Sikap Universitas Mulawarman, Koalisi Dosen Unmul: Pembatasan Kebebasan Akademik Adalah Kejahatan Intelektual
- Perguruan Tinggi Terbaik Versi Kemendikbud 2020: IPB Peringkat 1, Unhas Peringkat 7
- UI dan UGM, Kampus Paling Produktif Hasilkan Publikasi Ilmiah
- Universitas Mulawarman di SBMPTN 2020, Ini Jumlah Daya Tampung dan Peminatnya