Advertorial

DPMPTSP Kaltim Sorot Positif Tren Sektor Pariwisata MICE dari Kehadiran IKN Nusantara

Yasmin Medina Anggia Putri — Kaltim Today 29 April 2023 20:22
DPMPTSP Kaltim Sorot Positif Tren Sektor Pariwisata MICE dari Kehadiran IKN Nusantara
Teks foto: MICE jadi peluang menjanjikan di Kaltim karena hadirnya IKN. (IST)

Kaltimtoday.co, Samarinda - Selain menarik minat para investor ke Kaltim, hadirnya Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara juga terasa dampak positifnya. Hal itu disampaikan oleh Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kaltim, Puguh Harjanto. 

Salah satu dampak positif yang disoroti pihaknya karena eksistensi IKN Nusantara ada pada sektor pariwisata. Yakni pada Meeting, Incentive, Convention, and Exhibition (MICE) di Balikpapan. 

"Dari IKN Nusantara, banyak dampak positif yang akan terasa. Terutama di sektor pariwisata seperti MICE," jelasnya. 

Sebagai informasi, dalam industri pariwisata dikenal yang namanya MICE. Merupakan kegiatan yang direncanakan dan dilaksanakan oleh kelompok besar secara maksimal dan dilaksanakan bersama untuk mencapai tujuan yang telah ditentukan sebelumnya. 

Menariknya ,MICE memiliki segudang potensi bisnis yang besar, sehingga penyelenggaraan acara MICE ini dapat menciptakan peluang untuk menciptakan banyak lapangan pekerjaan. Sudah banyak pula negara yang fokus terhadap MICE ini seperti Jepang hingga Jerman. 

Di Kaltim, MICE yang terhitung ke dalam industri pariwisata ini tengah dikembangkan. Saat ini memang sudah berjalan di beberapa kota besar. Salah satunya Balikpapan. 

"Sektor MICE biasanya menggunakan perhotelan sebagai lokasi utama. Ini berkembang pesat di Balikpapan," ucap Puguh. 

Selain itu, mengacu pada hasil realisasi investasi di Kaltim selama 2 tahun terakhir, kenaikan signifikan memang terjadi di Balikpapan. Melebihi dari 300 persen. 

Balikpapan dianggap potensial karena lokasinya yang cukup berdekatan dengan Penajam Paser Utara (PPU), tempat IKN Nusantara akan berdiri. Selain itu, Balikpapan juga merupakan kota penyangga IKN. 

Jika Balikpapan mengalami kenaikan signifikan dalam hal realisasi investasi. Berbeda dengan PPU, lokasi utama dibangunnya IKN. Di sana justru ada kecenderungan menurun selama 2 tahun terakhir. 

"Di PPU justru ada kecenderungan menurun selama 2 tahun terakhir. Meski ada juga kegiatan-kegiatan yang belum dilaporkan. IKN juga baru berjalan tahun ini," tutupnya. 

[ADV DPMPTSP KALTIM]

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Berita Lainnya