DPRD PPU Sebut Bendungan Telake sebagai Kunci Pengairan Pertanian di Babulu
Kaltimtoday.co, Penajam - Bendungan Telake menjadi fokus dalam upaya pengairan pertanian di Babulu. Muhammad Taufiq Yohansyah selaku anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Penajam Paser Utara (PPU), mengungkapkan keprihatinannya terhadap kondisi bendungan tersebut.
Menurut Taufiq, usulan untuk memperbaiki Bendungan Telake telah diajukan beberapa tahun yang lalu, namun pelaksanaannya dinilai kurang memadai.
Ia menyampaikan bahwa rencana pembangunan bendungan tersebut terkesan asal-asalan, bahkan pihaknya turut melakukan survei ke lokasi dan menemukan kerusakan pada baut-baut bendungan.
“Itu kan sudah sempat beberapa tahun yang lalu kita usulkan, cuma dibuatnya rencananya akan asal-asalan. Bahkan kami survei turun ke situ, baut-bautnya saja pecah,” ungkap Taufiq.
Dalam pandangan Taufiq, dibutuhkan pemimpin yang memiliki tanggung jawab dan sensitivitas tinggi terhadap kepentingan masyarakat untuk menangani permasalahan ini.
“Makanya saya bilang, harus cari pemimpin yang punya responsibilitas dan sensitivitas yang tinggi terhadap kepentingan masyarakat,” tandasnya.
Bendungan Telake memiliki peran strategis dalam pengairan pertanian di Babulu. Kondisi yang kurang baik dapat berdampak pada ketersediaan air bagi lahan pertanian, yang merupakan mata pencaharian utama masyarakat setempat.
Taufiq Yohansyah berharap agar pemimpin daerah dapat memberikan perhatian serius terhadap kondisi Bendungan Telake.
Pembenahan yang tepat dan profesional diharapkan dapat meningkatkan daya tampung air, memastikan keberlanjutan pertanian, dan mendukung kesejahteraan masyarakat Babulu.
[RWT | ADV DPRD PPU]
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- Sujiati Sebut Bendungan Telake Jadi Solusi Atasi Masalah Kekeringan di Babulu
- Otorita IKN Jalin Kerja Sama dengan Yayasan Arsari Kembangkan Pusat Suaka Orangutan di PPU
- Reses di Desa Kerta Bumi Paser, Andi Faisal Assegaf Terima Keluhan Soal Infrastruktur Jalan hingga Sarana Prasarana Keagamaan
- Polda Kaltim Ringkus Pengecer Sabu di Kawasan IKN
- Seiring Pembangunan IKN Nusantara, Bupati Kukar dan PPU Minta Dua Kabupaten Tetap Diperhatikan