Daerah
Expo dan Zumba Semarakkan Peringatan HKG PKK ke-51 Tingkat Kaltim di Kukar
Kaltimtoday.co, Tenggarong - Zumba bersama turut meramaikan pembukaan Expo Hari Kesatuan Gerak (HKG) ke-51 pemberdayaan kesejahteraan keluarga (PKK) ke-51 tingkat Kaltim di Kutai Kartanegara (Kukar).
Expo yang diisi dengan berbagai produk hasil kader PKK dan UMKM tersebut diselenggarakan mulai 18 hingga 22 Juli di halaman parkir Stadion Rondong Demang.
Asisten I Setkab Kukar, Totok Heru Subroto mengatakan, momentum HKG ke-51 bisa menunjukkan program kerja TP PKK dapat berpartisipasi mendukung program pemerintah secara berkelanjutan. Tim penggerak pemberdayaan kesejahteraan keluarga bukan sekadar organisasi wanita bisa. Namun jadi wadah memberi manfaat yang optimal di tengah-tengah masyarakat.
"Diharapkan PKK dengan semua program yang dimilikinya, akan menjadi pemandu bagi masyarakat. Terutama kaum ibu agar semakin baik dalam memastikan kesehatan keluarga, pendidikan anak dan pemenuhan gizi dan tumbuh kembang anak," kata Totok.
Dia menyebutkan, Expo memberikan wadah dan ruang berbagai barang hasil kerajinan dan produk usaha mikro kecil dan menengah. Pelaksanaan yang digelar selama 5 hari ini, diharapkan dapat memperkenalkan produk serta bisa meningkat ekonomi kerakyatan.
"Saya berharap melalui expo ini, dapat membantu upaya promosi bagi para pengusaha UMKM dalam memasarkan produknya," tutur Totok.
Sementara Ketua TP PKK Kukar, Maslianawati Edi Damansyah menyebutkan, selama dua hari panggung Expo akan menampilkan berbagai hiburan. Mulai dari kesenian budaya hingga paduan suara dari 20 kecamatan se-Kukar.
Dia menyebutkan, Hari Kesatuan Gerak PKK bakal diselenggarakan mulai 21 - 23 Juli mendatang. Sebanyak sembilan kabupaten/kota akan datang ke Kukar dengan total peserta mencapai ribuan kader PKK.
"Sebuah kehormatan Kukar sebagai tuan rumah, semoga kita bisa menjadi tuan rumah dengan menjadikan tamu sebagai raja," tutupnya.
[RWT]
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- Tim PKK Berau Beri Bingkisan ke Bayi yang Lahir pada 17 Agustus 2023
- Agus Wahyudi Minta Kader PKK Tekan Angka Stunting di Berau
- Hari Kesatuan Gerak PKK 2023, Bupati Berau: Momentum Wujudkan Kesejahteraan Keluarga
- Ungguli Sejumlah Daerah di Kaltim, Desa Sumber Sari Kukar Raih Penghargaan Gender Award 2023
- IKN Berdampak terhadap Peningkatan Produk UMKM di Kutai Kartanegara