Kukar
Hasanuddin Mas'ud Terpilih Jadi Ketua Golkar Kukar

Kaltimtoday.co, Tenggarong - Dominasi klan Mas'ud di Golkar Kaltim semakin terasa. Itu setelah Hasanuddin Mas'ud terpilih sebagai ketua DPD Golkar Kutai Kartanegara (Kukar), Sabtu (20/3/2021).
Hasanuddin Mas'ud terpilih dalam Musyawarah Daerah (Musda) Golkar Kukar yang digelar di Hotel Grand Elty Tenggarong.
Hasan akan memimpin Golkar Kukar untuk periode 2020-2025. Dia menggantikan ketua Golkar Kukar, Abdul Rasyid.
Usai terpilih, kepada awak media, Hasanuddin Mas'ud mengatakan, dirinya akan bersungguh-sungguh untuk membesarkan Golkar Kukar. Dia akan meningkatkan capaian Golkar Kukar di Pileg 2024. Jika sebelumnya di DPRD Kukar hanya 13 kursi, maka targetnya 16-19 kursi.
Tak berhenti sampai disitu, Hasan juga menargetkan kemenangan Golkar untuk Pilkada dan Pilgub Kaltim. Dia yakin Golkar akan menang dan semamin besar di Kaltim.
"Tugas saya saat ini membesarkan Golkar Kukar. 2024, Golkar akan punya peran besar dan meraih kemenangan di berbagai konstelasi politik," pungkasnya.
[TOS]
Related Posts
- Pemprov Kaltim dan YKAN Sepakat Perpanjang Kolaborasi Lingkungan hingga 2030
- Perkuat Ekonomi Desa, Presiden Prabowo Resmikan 80.000 Koperasi Merah Putih
- Polres Kukar Ungkap Dugaan TPPO terhadap Anak di Wilayah Penyangga IKN
- Kapolda Kaltim Sesalkan Insiden Pengeroyokan Warga di Depan Mako Brimob Tenggarong, Janji Proses Hukum Tetap Berjalan
- Rudy Mas'ud Kukuhkan 1.037 Koperasi Desa Merah Putih Demi Kemandirian Ekonomi Rakyat