Daerah

Jadwal dan Harga Tiket Bus Samarinda - Balikpapan 2023, Pilihan Terbaik dan Terjangkau

Diah Putri — Kaltim Today 12 Agustus 2023 09:54
Jadwal dan Harga Tiket Bus Samarinda - Balikpapan 2023, Pilihan Terbaik dan Terjangkau
Bus Pulau Indah Jaya.

Kaltimtoday.co - Bus menjadi moda transportasi murah bagi masyarakat untuk melakukan perjalan dari Samarinda ke Balikpapan. Umumnya, perjalanan akan menempuh waktu sekitar 1 jam sejauh 111 km.

Selain harga tiket nya yang ekonomis, terdapat banyak pilihan bus yang bisa kamu pilih. Kaltimtoday berhasil merangkum 4 PO (Perusahaan Otobus) yang menjadi unggulan. Berikut jadwal dan harga tiket bus Samarinda - Balikpapan 2023!

1. Bone Indah Jaya

Bus ini berangkat setiap hari dengan tujuan Samarinda - Balikpapan dan sebaliknya. Tersedia dua jam keberangkatan, yaitu pagi dan sore hari. Bus dilengkapi dengan fasilitas AC.

Bus berangkat dari terminal Sungai Kunjang, Samarinda dan berhenti di terminal Batu Ampar, Balikpapan.

  • Harga tiket: Rp43.000 per orang.
  • Jadwal keberangkatan: 06.51 dan 15.00 WITA
  • Waktu tempuh: 1 jam.
  • Lokasi age: Jl. Kadrie Oening, Kec. Samarinda Ulu, Kota Samarinda
  • Telepon: 0813-4786-1556

2. Sunjaya Trans

Titik berangkat bus dari Samarinda di sekitar bandara, pusat kota, dan Jl. M Yamin. Bus sudah dilengkapi dengan AC.

Kamu bisa mengunjungi di situs www.sunjayaabadi.com dan akun Instagram @sunjayatravel 

  • Harga tiket: Rp225.000
  • Jadwal keberangkatan: 24 jam
  • Waktu tempuh: 1 - 3 jam (tergangung tujuan)
  • Lokasi agen: Jl. Cendana No.12 B, Kec. Sungai Kunjang, Kota Samarinda
  • Telepon: (0541) 777-9292 / 0821-5568-9998

3. Jahe Raya

Bus ini berangkat dengan tujuan Samarinda - Balikpapan dan sebaliknya. Bus berangkat setiap hari dan tersedia dua jam keberangkatan, yaitu 06.00 pagi serta 18.00 WITA

Bus dilengkapi AC dengan harga Rp40.000 - Rp43.000. Sementara, bus non AC dengan harga Rp35.000.

  • Harga tiket: Rp35.000 - Rp43.000
  • Jadwal keberangkatan: 06.00 WITA
  • Waktu tempuh: 2 jam
  • Lokasi agen: Jl. Ir. H. Juanda No.99, Kec. Samarinda Ulu, Kota Samarinda
  • Telepon: (0541) 742559 / 0822-3745-6789

4. Samarinda Lestari

Pembelian tiket bus ini bisa dilakukan melalui online dan oofline. Bus sudah dilengkapi dengan AC, toilet, dan kursi yang bisa direbahkan.

Kamu bisa mengunjungi di situs www.pulauindahjaya.com dan akun Instagram @pulauindahjaya.id 

  • Harga tiket: Rp125.000
  • Jadwal keberangkata: 06.00 WITA
  • Waktu tempuh: 1 - 2 jam
  • Lokasi agen: Jl. Bung Tomo No.3, Kel. Sungai Keledang, Kec. Samarinda Seberang
  • Telepon: (0541) 260918

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Berita Lainnya