Entertainment
Siap-Siap! Avenged Sevenfold Gelar Konser di Jakarta Mei 2024: Berikut Seatplan dan Harga Tiket
Kaltimtoday.co - Bagi para penggemar musik metal kabar ini adalah hal yang menggembirakan di awal tahun 2024. Avenged Sevenfold akan menggelar tur konser di beberapa negara, termasuk Indonesia.
Band metalcore yang sukses di awal abad ke-21 ini merupakan sebuah band heavy metal yang berasal Amerika serikat, lebih tepatnya dari Huntington Beach, California.
Avenged Sevenfold sangat dikenal oleh masyarakat luas berkat berbagai lagu populer mereka seperti Dear God, Hail To The King, dan lainnya. Kesuksesan mereka mendapat pujaan dari khalayak hingga saat ini, bahkan menjadi salah satu band terbaik sepanjang masa yang memiliki penggemar terbesar di Asia, termasuk Indonesia.
Avenged Sevenfold cukup terbilang sering melakukan tur untuk mempromosikan album mereka, akan tetapi mereka belum pernah tampil dalam pertunjukan sejak 2018. Rilisnya album terbaru yang berjudul "Life is but a dream..." dan berencana akan memulai tur pada 2024 di Amerika Utara.
Dilansir dari website resmi Avenged Sevenfold, Avenged Sevenfold hanya akan berhenti di satu negara asia yaitu Indonesia pada 2024. A7X atau Avenged Sevenfold terakhir kali mengunjungi Indonesia pada 18 Januari 2015, menggelar konser bertajuk "Avenged Sevenfold Asia Tour 2015 Live in Jakarta" di Parkir Timur Senayan.
Pada saat itu, A7X membawakan 16 lagu yang sebagian besar berasal dari album Hail to The King (2013), namun juga beberapa lagu hits lainnya dari album lama. Dipromosikan oleh Akselerasi Entertainment dan Midas Promotions, Avenged Sevenfold akan tampil di Jakarta di Stadion Gelora Bung Karno Madya pada Sabtu, 25 Mei 2024.
Seat Plan Panggung Avenged Sevenfold
Berikut ini adalah Setlist panggung Avenged Sevenfold 25 Mei mendatang
Harga Tiket Konser Avenged Sevenfold
Terkait harga tiket konser Avenged Sevenfold, pihak promotor menjelaskan bahwa penjualan tiket akan dimulai pada Kamis, 29 Februari 2024 pukul 14:00 WIB. Penjualan akan dilakukan melalui situs resmi di www.A7XJakarta.com.
Mengenai harga tiket konser Avenged Sevenfold di Jakarta, terdapat lima kategori tiket. Kategori 1-3 bersifat festival yaitu tanpa kursi, sedangkan kategori 4 dan 5 menggunakan kursi. Berikut harga tiket konser Avenged Sevenfold:
- CAT 1 (Festival Standing) Rp2.600.000
- CAT 2 (Festival Standing) Rp1.900.000
- CAT 3 (Festival Standing) RP1.350.000
- CAT 4 (Numbered Seating) Rp 2.250.000
- CAT 5 (Numbered Seating) Rp1.600.000
Syarat dan Ketentuan Pembelian Tiket Konser Avenged Sevenfold
- Tiket hanya dapat dibeli melalui www.A7XJAKARTA.com . Tiket hanya dapat digunakan untuk masuk ke konser AVENGED SEVENFOLD LIVE IN JAKARTA 2024 “THE ONLY STOP IN ASIA”.
- Pembelian tiket harus menggunakan kartu identitas yang valid. Pastikan pembelian tiket dilakukan dengan data yang valid dan benar (Kartu Identitas/KK/KTP/SIM/Paspor), karena tiket tidak dapat diubah setelah pembelian.
- Penjualan tiket dibatasi maksimal hanya 4 (empat) per transaksi. 1 (satu) alamat email dan 1 (satu) nomor telepon hanya dapat digunakan untuk melakukan 1 (satu) transaksi.
- Nomor kursi untuk semua area duduk akan dipilih secara otomatis berdasarkan kursi terbaik yang tersedia dalam sistem dan akan dikirim melalui email pelanggan pada H-7 sebelum pertunjukan.
- Harga tiket tidak termasuk pajak pemerintah 15% dan biaya admin ticketing 5% konser.
- Semua penjualan tiket bersifat final, tidak ada pengembalian atau penukaran.
- Jika konser dibatalkan, tiket akan dikembalikan sesuai dengan ketentuan penyelenggara. Harap dicatat bahwa pengembalian tidak termasuk biaya admin tiket, biaya kenyamanan kartu kredit, atau biaya pribadi lainnya (misalnya, biaya perjalanan, biaya akomodasi, dll). Pembeli tiket dengan ini setuju untuk melepaskan klaim hukum melalui pengadilan atau segala cara yang diperbolehkan oleh hukum untuk menuntut penyelenggara dalam hal pembatalan konser oleh artis atau pemerintah atau alasan lain diluar kemampuan dan keinginan penyelenggara.
- Pemegang Tiket memberikan hak kepada Penyelenggara dan Para Sponsor untuk menggunakan, selamanya, seluruh atau sebagian dari rekaman video dan gambar diam yang dibuat dari penampilan pemegang tiket di saluran apa pun atau majalah untuk disiarkan di media yang digunakan untuk iklan, publisitas, dan promosi yang terkait tanpa persetujuan lebih lanjut dari Anda.
- Anak-anak di bawah usia 14 (empat belas) tahun harus didampingi oleh orang tua atau wali yang sah, sedangkan anak-anak di bawah usia 12 (dua belas) tahun tidak diizinkan untuk menghadiri konser.
- Alat perekam profesional yang tidak memiliki izin seperti kamera profesional, alat perekam video dan alat perekam suara, termasuk perangkat sejenis GoPro dan tablet tanpa ID khusus dari Penyelenggara.
- Larangan untuk membawa benda berbahaya atau berpotensi berbahaya tseperti senjata, pisau, senjata api, perangkat laser, semprotan pertahan diri (gas air mata, semprotan merica), senjata kejut listrik atau perangkat sengatan listrik lainnya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co News Update", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco , kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Related Posts
- Pemenang Duta Lingkungan Bakal Jadi Garda Terdepan Pelestarian Alam
- Andi Singkeru Tegaskan Pentingnya Pengawasan untuk Pastikan Kualitas Guru
- Disdikpora PPU Tegaskan Dukungan Moral dan Hukum bagi Guru dalam Hadapi Tantangan Zaman
- Disdikpora PPU Dorong Pendidikan Karakter melalui Kegiatan Kebersamaan Guru dan Siswa
- Diskominfo PPU Hadirkan Ragam Data untuk Mendukung Keputusan Berbasis Informasi