Samarinda

Jadwal Imsakiyah dan Buka Puasa Ramadan 2022 untuk Samarinda Lengkap dengan Link Download

Kaltim Today
31 Maret 2022 19:34
Jadwal Imsakiyah dan Buka Puasa Ramadan 2022 untuk Samarinda Lengkap dengan Link Download
Jadwal Imsakiyah Ramadan 2022 untuk Daerah Samarinda. (Bimas Islam Kemenag)

Kaltimtoday.co - Penentuan awal puasa Ramadan 2022 akan ditetapkan lewat sidang isbat pada Jumat, 1 April 2022 (29 Syakban 1443 H) di Auditorium HM. Rasjidi Kementerian Agama (Kemenag), Jakarta.

Berdasarkan Fatwa MUI No 2/2004, pelaksanaan sidang isbat akan menggunakan dua metode, yaitu rukyatul hilal (pengamatan hilal) dan hisab (penghitungan).

Rukyatul hilal merupakan cara menghitung pergerakan posisi hilal yang dilakukan setelah matahari terbenam. Sedangkan hisab merupakan metode menghitung untuk menentukan dimulainya awal Ramadan berdasarkan posisi bulan. Hasil dari hisab dan rukyatul hilal tersebut lah, yang akan dilanjutkan dalam sidang Isbat.

Dalam pelaksanaan sidang isbat 2022 akan dibagi menjadi 3 tahap, yaitu pemaparan posisi hilal awal Ramadan 1443 H berdasarkan hasil hisab (perhitungan astronomi), sidang isbat awal Ramadhan 1443 H yang digelar tertutup, dan terakhir telekonferensi pers hasil sidang isbat yang akan disiarkan secara langsung oleh TVRI dan media sosial Kemenag.

“Pada hari rukyat, 29 Syakban 1443 H, ketinggian hilal di seluruh wilayah Indonesia sudah di atas ufuk, berkisar antara 1 derajat 6,78 menit sampai dengan 2 derajat 10,02 menit," jelas Direktur Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah, Adib.

Bagi Anda yang tinggal di Samarinda, jadwal imsak 1-30 Ramadan 1443 H adalah sebagai berikut:

Jadwal Imsakiyah Ramadan 2022 untuk Daerah Samarinda. (Bimas Islam Kemenag)
Jadwal Imsakiyah Ramadan 2022 untuk Daerah Samarinda. (Bimas Islam Kemenag)

Atau anda bisa mendownload jadwal imsakiyah Ramadhan 2022 untuk wilayah Samarinda, umat Islam cukup mengunjungi laman Bimas Islam dengan langkah sebagai berikut:

1. Kunjungi https://bimasislam.kemenag.go.id/jadwalimsakiyah

2. Pilih kolom provinsi dan kabupaten di fitur pencarian.

3. Kemudian tekan logo pencarian

[RWT]

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kaltimtoday.co. Mari bergabung di Grup Telegram "Kaltimtoday.co", caranya klik link https://t.me/kaltimtodaydotco, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Berita Lainnya