Bontang

Kecewa Pada Istri, Sehari Lakukan Tiga Tindak Kriminal

Kaltim Today
13 September 2019 16:35
Kecewa Pada Istri, Sehari Lakukan Tiga Tindak Kriminal
NEKAT: Demi diperhatikan istri, tersangka AD, nekat mencuri tiga motor.(Mega/Kaltimtoday.co)

Kaltimtoday.co, Bontang – Karena terlalu marah dan kecewa pada istri yang sudah tak mau lagi dengannya, tersangka berinisial AD (38) warga Jalan Mangkunegoro RT 05 Kelurahan Berebas Tengah, nekat melakukan tiga tindak kriminal sekaligus dalam sehari. AD pun, berhasil diamankan oleh Tim Rajawali Sat Reskrim Polres Bontang pada Rabu (11/9/2019) sekira pukul 22.15 Wita.

Kapolres Bontang AKBP Siswanto Mukti melalui Kasubag Humas Iptu Suyono mengatakan, tersangka AD telah melakukan pencurian dengan kekerasan (curas), pencurian sepeda motor (curanmor), dan penggelapan pada Jumat (6/9/2019).

“Tiga kasus ini dilakukan oleh satu orang,” jelas Suyono, Jumat (13/9/2019).

Aksi kriminalitas yang dilakukan AD berada di TKP Jalan Imam Bonjol dengan korban atas nama Syahrul, yang motornya digelapkan oleh AD bernopol KT 4377 DI siang hari sekira pukul 13.00 Wita. Sore harinya, sekira pukul 18.00 Wita, dia mengambil sepeda motor Honda Supra KT 4008 DW milik Ahmad Gojali di Warnet Pegassus Jalan Brigjen Katamso. Aksi terakhir, yang dilakukan AD yakni curas, atau perampasan kendaraan sepeda motor pada pukul 22.15, milik Misnaini TKP di depan Halim Cell 3, Jalan Ahmad Yani.

“Aksi ketiga lah yang mampu diungkap Unit Rajawali Polres Bontang, hingga terungkap dua kasus lainnya,”bebernya.

Penangkapan, lanjut Suyono, dilakukan di depan Toko UD Tani, saat pelaku hendak minta tebusan terhadap pemilik kendaraan. Belum sempat terjadi, pelaku sudah diamankan.

“Tersangka dan barang bukti sudah diamankan di Polres Bontang,” ujarnya.

Dua barang bukti sebelumnya belum sempat dijual atau digadaikan dan tersimpan di rumahnya. Atas perbuatannya, tersangka diduga melanggar Pasal 363, Pasal 365, serta Pasal 378 jo Pasal 66 KUHP dengan ancaman 7 tahun penjara.

Terpisah, tersangka AD mengaku, kecewa dengan perilaku istri sirinya yang sering pulang malam. Sang istri tak pernah berterus terang pulang dari mana, sehingga dia merasa marah dan mencoba mengambil motor istrinya yang bekerja di Toko Halim Cell.

“Saya demi Allah, tidak ada niatan mencuri motor, itu supaya istri saya pulang dan kembali bersama saya lagi,” akunya.

[RIR | RWT]



Berita Lainnya